- Sebanyak 16 tim terbaik telah memastikan langkahnya menuju Grand Final PMVB Season 1.
- Terdapat tim-tim yang berhasil menjadi kuda hitam dengan tampil mengejutkan selama League Phase lalu seperti Aditama Viper hingga Unfaedah Navin.
- Tetapi terdapat pula beberapa tim yang dinilai tampil tidak sesuai dengan ekspektasi banyak pihak, seperti Capital 9 Esports, Corps Devil, hingga Morph Team.
SKOR.id - Sebanyak 16 tim terbaik telah memastikan langkahnya menuju Grand Final PMVB Season 1.
Setelah sebelumnya terdapat 4 tim yang akhirnya tereliminasi setelah gagal meraih poin maksimal untuk lolos ke Grand Final.
Pada League Phase sendiri masih dikuasai oleh tim-tim besar semacam Alter Ego Dione yang menjadi pemuncak klasemen.
Kemudian ditempel ketat pula oleh ONIC Axe dan Bigetron Ace yang berada tepat di bawahnya secara berurutan.
Terdapat pula tim-tim yang berhasil menjadi kuda hitam dengan tampil mengejutkan selama League Phase lalu seperti Aditama Viper hingga Unfaedah Navin.
Tetapi terdapat pula beberapa tim yang dinilai tampil tidak sesuai dengan ekspektasi banyak pihak.
Berikut ini adalah deretan tim yang gagal menampilkan permainan maksimalnya di League Phase PMVB Season 1:
1. Capital 9 Esports
Capital 9 Esports sebenarnya diperhitungkan sebagai salah satu tim yang bisa berbicara banyak pada PMVB Season 1 ini.
Meskipun berhasil menembus Grand Final, tetapi nyatanya mereka hanya menempati peringkat ke-16.
Hal tersebut tentunya cukup mengecewakan, pasalnya tim yang sempat bernama Capital 9 Axe tersebut pernah menembus PMPL SEA Ladies Season 4.
2. Corp Devil
Meskipun berstatus tim dari babak kualifikasi, Corp Devil masih belum menunjukkan potensi maksimalnya di fase liga.
Mereka hanya menjadi juru kunci klasemen akhir fase liga PMVB Season 1 dengan koleksi 82 poin saja.
Bahkan bisa dibilang Corp Devil adalah tim yang paling sering mendapatkan status "too soon".
3. Morph Team
Pada awal pengumuman akan bergulirnya PMVB Season 1, semua pihak sempat dihebohkan dengan hadirnya Morph Team dengan susunan pemain yang menarik.
Pasalnya dalam roster Morph Team untuk PMVB Season 1 ini terdapat nama aktris cantik, Pevita "Quppa" Pearce.
Tetapi sayangnya itu malah tidak dimainkan sama sekali oleh Morph Team sehingga harus mendapatkan hasil kurang maksimal.
Morph pun gagal lolos menuju Grand Final usai hanya mengoleksi 168 total poin dan bertengger di posisi ke-18 saja.
Berita PUBG Mobile lainnya:
Daftar 10 Pemain Top Terminator League Phase PMVB Season 1
Daftar 16 Tim yang Melaju ke Grand Final PMVB Season 1