- Terdapat setidaknya tiga kiper yang dinilai Skor.id berpotensi bersinar pada lanjutan pekan pertama Liga 1 2021-2022.
- Penjaga gawang memang menjadi salah satu hal yang menyita perhatian seiring bergulirnya Liga 1 2021-2022.
- Kiper-kiper yang ada di daftar ini berasal dari Borneo FC, PSM Makassar, dan PS Sleman, karena berbagai pertimbangan.
SKOR.id - Kiper menjadi salah satu sorotan utama seiring bergulirnya Liga 1 2021-2022 per 27 Agustus lalu.
Itu tak lepas dari kegemilangan Wawan Hendrawan di bawah mistar gawang Bali United melawan Persik Kediri.
Di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (27/8/2021), ia sukses menepis sepakan penalti Youssef Ezzejjari.
Terlepas dari kontroversi yang ada, Wawan tampil apik hingga Bali United meraih tiga poin dan cleansheet atau tak kebobolan.
Adapun setelah baru bergulir tiga laga, lanjutan pekan pertama Liga 1 2021-2022 bakal digelar akhir pekan ini, 3-5 September 2021.
Dari enam enam pertandingan yang ada, terdapat setidaknya tiga penjaga gawang yang dinilai Skor.id berpotensi bersinar.
Gianluca Pandeynuwu (Borneo FC)
Pertama pada pertandingan besok, Sabtu (4/9/2021), yang mempertemukan Borneo FC melawan Persebaya Surabaya.
Gianluca Pandeynuwu di kubu tim berjuluk Pesut Etam berpotensi unjuk gigi menahan gempuran lawannya.
Itu lantaran Bajul Ijo, julukan Persebaya, dikenal agresif dan memiliki sederet penyerang haus gol.
Dengan kualitas yang dimiliki, Gianluca berpeluang bersinar dengan menggagalkan berbagai upaya dari musuhnya.
Meski muda, Borneo FC memang kerap mencetak kiper top seraya Muhammad Ridho dan Nadeo Argawinata.
Hilman Syah (PSM Makassar)
Kemudian pada Minggu (5/9/2021), terdapat laga PSM Makassar versus Arema FC yang bisa menjadi panggung bagi Hilman Syah.
Pada Piala Menpora 2021, kiper berusia 24 tahun itu telah membuktikan mempunyai kualitas luar biasa di bawah mistar gawang PSM.
Berkat peran besarnya, klub berjuluk Juku Eja yang semula tak diperhitungkan bisa melaju menjadi kekuatan yang diperhitungkan.
Daya gedor Arema FC yang dikepalai Kushedya Hari Yudo, Muhammad Rafli, hingga Carlos Fortes bisa "melecutnya" untuk bersinar seraya di Piala Menpora 2021.
Ega Rizky (PS Sleman)
Pada hari yang sama, Minggu (5/9/2021), juga terdapat Ega Rizky yang berpotensi unjuk gigi bersama PS Sleman.
Pada Piala Menpora 2021, penjaga gawang berusia 29 tahun ini sudah memberi bukti soal kualitasnya yang sempat diragukan bahkan oleh fans klubnya sendiri.
Adapun pada pertandingan lanjutan pekan pertama Liga 1 2021-2022, ia dan PSS bakal menghadapi Persija Jakarta.
Tim Ibu Kota diketahui memiliki sederet penyerang berbahaya yakni Riko Simanjuntak dan Osvaldo Haay yang mengapit Marko Simic.
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
KUIS SKORPEDIA: Kuis Liga 1 Indonesia, Pekan Pertama September 2021
Statistik Tiga Pemain Asing Persiraja pada Laga Perdananya di Liga 1 2021-2022