- Dua klub Jerman, Bayern Munchen dan Borussia Monchengladbach, menang besar dalam lanjutan Liga Champions 2020-2021.
- Bayern Munchen menang 6-2 atas RB Salzburg dan Borussia Monchengladbach mengalahkan Shakhtar Donetsk 6-0.
- Dua kemenangan besar itu sama-sama menghadirkan rekor bagi Bayern dan Gladbach.
SKOR.id - Dua klub Jerman, Bayern Munchen dan Borussia Monchengadlbach, sama-sama mencetak enam gol dalam lanjutan Liga Champions 2020-2021.
Bayern Munchen yang bertandang ke Austria mengalahkan tuan rumah RB Salzburg 6-2. Sedangkan Borussia Monchengladbach menghajar tuan rumah Shakhtar Donetsk 6-0 di Ukraina.
Dalam laga yang berlangsung pada Rabu (4/11/2020) dini hari WIB itu, Bayern Munchen dan Borussia Monchengladbach sama-sama mencetak rekor baru.
Berikut tiga catatan di balik kemenangan besar mereka dalam dua pertandingan berbeda.
Rekor Bayern Munchen
Bayern Munchen menjadi tim pertama di Liga Champions yang mencetak empat gol dalam 15 menit terakhir pada satu pertandingan.
Skuad Hansi Flick seolah terlambat panas karena RB Slazburg sempat memimpin lebih dulu melalui gol Mergim Berisha saat laga baru berjalan empat menit.
Penalti Robert Lewandowski pada menit ke-21 membuat skor berubah 1-1. Bayern pun memimpin 2-1 berkat gol bunuh diri Rasmus Kristensen menjelang turun minum.
Pemain asal Jepang, Masaya Okugawa, memaksa Bayern Munchen untuk mengalami skor imbang 2-2.
Namun setelah itu, Bayern tancap gas. Juara bertahan Liga Champions ini tak lagi membiarkan Salzburg untuk mencetak gol.
Jerome Boateng memastikan skor 3-2 pada menit ke-79. Kemudian Leroy Sane, yang awal musim ini didatangkan dari Manchester City, mengubah skor menjadi 4-2 pada menit ke-83.
Lewandowski mencetak gol keduanya dalam laga ini lima menit kemudian, sebelum Lucas Hernandez memastikan kemenangan 6-2 Bayern Munchen dengan golnya pada masa injury time.
Rekor Robert Lewandowski
Penyerang asal Polandia ini seperti tak pernah berhenti menciptakan rekor. Lewandowksi menjadi pemain terbaru yang mencapai minimal 70 gol dalam Liga Champions.
Sebelum pemain 32 tahun itu, hanya ada tiga pemain yang mampu melakukan itu. Mereka adalah Cristiano Ronaldo (130 gol/Juventus), Lionel Messi (117 gol/Barcelona), dan Raul Gonzalez (71 go/eks-Real Madrid/Schalke 04).
Kemenangan Terbesar Borussia Monchengladbach di Eropa
Adapun kemenangan 6-2 Borussia Monchengladbach adalah yang terbesar di Eropa bagi mereka sejak Piala Eropa (format lama Liga Champions) 1975.
Pada 45 tahun lalu itu, Gladbach menang 6-1 atas klub Austria Wacker Innsbruck.
Dan kali ini, Gladbach pun menegaskan bahwa ketajaman mereka meningkat drastis. Sebelum Liga Champions 2020-2021, skuad Marco Rose cuma mencetak 13 gol di Liga Champions.
Namun pada musim ini, Gladbach sudah mencetak 10 gol. Meski berada di Grup B yang relatif angker, Lars Stindl dan kawan-kawan pun belum terkalahkan dan memimpin klasemen sementara.
Sebelum mengalahkan Shakhtar, Gladbach sudah menahan Real Madrid dan Inter Milan dengan skor sama; 2-2.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berikut hasil lengkapnya: https://t.co/ouhF6fjHmZ#SkorTwit— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 4, 2020
Berita Liga Champions Lainnya:
Real Madrid vs Inter Milan: Sergio Ramos Tembus 100 Gol
Jurgen Klopp: Tak Akan Ada yang Sanggup Menahan Mane, Salah, dan Jota