- Zaenal Arief mengalami hal yang membahagiakan pada tahun 2009.
- Mantan penyerang Persib Bandung itu dikaruniai anak pertama pada tahun 2009.
- Zaenal Arief bersyukur harapannya untuk memiliki anak pertama berjenis kelamin laki-laki terkabulkan.
SKOR.id – Sebelas tahun silam, menjadi tahun kebahagiaan bagi mantan penyerang Persib Bandung, Zaenal Arief.
Tepat pada tanggal 15 Juli 2009, Zaenal Arif dikarunia anak pertamanya dari buah perkawinannya dengan seorang presenter cantik, Gina Vera Selviani.
Anaknya yang diberi nama Raeshea Khaizan Baihaqi kini tumbuh sehat di usianya yang menginjak 11 tahun.
Saat itu, proses kelahiran anak pertama berjalan tanpa hambatan di Rumah Sakit Melinda Hospital, Bandung. Yang menggembirakan Zaenal, Raesha lahir dengan bobot 33 kg dan tinggi 50 sentimeter.
Zaenal pun terlihat setia menunggui sang istri yang masih terkulai lemas pascamelahirkan. Maklum, proses melahirkan tersebut tidak melalui operasi sesar, melainkan secara normal.
Meski begitu, Zaenal benar-benar bahagia karena harapannya ingin memiliki anak pertama berjenis kelamin laki-laki terkabulkan.
"Alhamdulilah, saya sangat bersyukur kepada Allah SWT. Dari pertama saya berharap laki-laki biar nanti bisa memimpin adik-adiknya," ucap Zaenal Arief.
Yang menarik lagi, kelahiran putra pertamanya itu serba 15. Sang jabang bayi lahir pada tanggal 15 Juli 2009, pukul 15:45 dari ayah pemain sepak bola yang bernomor punggung 15 saat bermain di Persib.
Kemudian selama dalam perawatan pascamelahirkan, sang istri menginap di kamar 15 rumah sakit yang berlokasi di Jalan Pajajaran itu.
"Saya sangat bahagia karena semua berjalan sesuai yang diinginkan, saya harap kelahiran anak ini memacu semangat saya," ucap Zaenal pada saat itu.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persib Lainnya:
Nick Kuipers Sudah Membayangkan Rasanya Jadi Juara Bersama Persib
Semua Komponen Persib Satu Suara, Modal Bagus Menuju Lanjutan Liga 1
Empat Gelar Juara Persib Tak Lepas dari Intervensi Taktik Ateng Wahyudi