- Manchester City bermain imbang 1-1 lawan RB Leipzig di Liga Champions.
- Riyad Mahrez jadi pencetak gol tunggal bagi Man City pada laga ini.
- Mahrez total sudah mencetak 20 gol di Liga Champions.
SKOR.id - Riyad Mahrez kini sudah mengoleksi 20 gol di Liga Champions, jadi salah satu pemain Afrika paling mentereng di kompetisi ini.
Manchester City bermain imbang 1-1 pada laga 16 besar Liga Champions kontra RB Leipzig, Kamis (23/2/2023) dini hari WIB.
Satu-satunya gol Man City pada laga ini dicetak oleh Riyad Mahrez pada menit ke-27.
Bagi pemain asal Aljazair ini, gol tersebut membawanya menjadi satu dari lima pemain Afrika paling mentereng di Liga Champions, soal catatan gol.
Ini merupakan gol ke-20 Riyad Mahrez di Liga Champions sepanjang kariernya.
Sepanjang sejarah, hanya ada lima pemain Afrika yang pernah cetak 20 gol di Liga Champions.
Di atas Mahrez ada Sadio Mane (27 gol), Samuel Eto'o (30), Didier Drogba (44), dan Mohamed Salah (44).
Selain itu, memang Mahrez dan Mohamed Salah adalah raja Afrika di Liga Champions dalam lima musim terakhir.
Sejak debut di Liga Champions bersama Manchester City pada 2018-2019, Mahrez menyumbangkan 29 kontribusi gol dan assist di Liga Champions.
Pada saat yang sama, Mahrez hanya kalah dari enam pemain saja: Erling Haaland (31 kontribusi gol), Karim Benzema (39), Mohamed Salah (40), Lionel Messi (41), Kylian Mbappe (50), dan Robert Lewandowski (54).