- Lazio akan bertandang ke markas Napoli pada laga pekan terakhir Liga Italia, Minggu (2/8/2020) dini hari WIB.
- Ciro Immobile bakal dinobatkan sebagai pemenang gelar Capocannoniere atau pemain tersubur Liga Italia pada laga itu.
- Selain itu, penyerang asal Italia ini juga bisa memecah satu rekor lagi jika berhasil mencetak setidaknya satu gol.
SKOR.id - Penyerang Lazio, Ciro Immobile, sudah ditunggu dua rekor yang bisa dipecahkan pada laga pekan terkahir di Liga Italia.
Lazio akan bertandang ke markas Napoli pada Minggu (2/8/2020) dini hari WIB. Immobile bakal menjadi pemain yang paling disorot pada laga tersebut.
Sebab, pemain asal Italia itu bisa mencatatkan dua rekor sekaligus dalam satu pertandingan. Dilansir dari Football Italia, Immobile dipastikan merengkuh gelar Capocannoniere atau pemain tersubur Liga Italia.
Sebab pesaing terdekatnya, Cristiano Ronaldo, dipastikan tak dimainkan pelatih Maurizio Sarri pada laga terakhir Juventus kontra AS Roma.
Selain itu, Ronaldo diyakini akan kesulitan mengejar perolehan gol Ciro Immobile yang sudah mencapai 35 gol. Sementara ia masih dengan 31 gol sejauh ini.
Ini akan menjadi rekor pertama sang pemain. Ya, Ciro Immobile menjadi pemain asli Italia pertama sejak Francesco Totti pada musim 2006-2007 lalu.
Saat itu, Totti yang berseragam AS Roma mencatatkan 26 gol. Sementara tahun sebelumnya, Luca Toni dinobatkan sebagai Capocannoniere ketika berseragam Fiorentina dengan 31 gol.
Sejak saat itu, belum ada pemain asali Italia yang berhasil menjadi yang tersubur di kompetisi tersebut hingga dipecahkan oleh Immobile pada 2020 ini.
Sementara rekor kedua bakal dicetak ketika sang pemain setidaknya mencetak satu gol tambahan dalam laga dini hari nanti.
Jika Ciro Immobile setidaknya mencetak satu gol, maka torehannya akan sama dengan catatan Gonzalo Higuain pada 2016 lalu bersama Napoli.
Saat itu, Higuain mencetak 36 gol dalam satu musim. Sampai saat ini, belum ada pemain yang bisa menyamai jumlah gol penyerang yang kini merumput bersama Juventus tersebut.
Namun sejarah bisa tercatat jika Ciro Immobile berhasil menambah jumlah golnya dini hari nanti.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Lazio Lainnya:
Lolos Liga Champions, Lazio Dekati David Silva
Pastikan Tiket Liga Champions, Lazio Pepet Striker Real Madrid