- Bursa transfer musim panas 2021-2022 sedang dibuka.
- Ada 15 pemain yang dianggap sebagai pesepak bola termahal.
- Namun, tak ada Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di dalam daftar.
SKOR.id - Berikut ini adalah daftar 15 pemain dengan nilai pasar paling mahal pada bursa transfer musim panas 2022.
Seperti diketahui, bursa transfer musim panas sudah dibuka sejak beberapa minggu terakhir.
Sejumlah klub besar mulai berburu beberapa pemain terbaik untuk menyongsong kompetisi musim 2022-2023.
Cukup adil jika pemain hebat akan memiliki harga yang tinggi. Namun hal tersebut tidak berlaku lagi untuk Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Dua megabintang sepak bola tersebut tak lagi masuk ke daftar 15 pemain termahal pada bursa transfer musim panas 2022.
Pemain Argentina tersebut cuma punya nilai pasar 50 juta euro (sekitar Rp 811 miliar) saat ini.
Sementara Cristiano Ronaldo cuma dibanderol 30 juta euro saja. Ini bukan harga yang mahal sebab banyak pemain muda yang dibanderol dengan harga yang lebih daripada itu.
Pemain termurah dalam daftar ini adalah Trent-Alexander Arnold dari Liverpool yang punya nilai pasar 80 juta euro.
Sementara Kylian Mbappe menjadi yang paling tinggi dengan 160 juta euronya, beda 10 juta euro dari Erling Haaland.
Jika dilihat, Liga Inggris punya wakil terbanyak dalam daftar pemain termahal. Dari 15 pemain, sembilan di antaranya dari Liga Inggris.
Berikut ini adalah 15 pemain dengan harga termahal pada bursa transfer musim panas ini:
1. Kylian Mbappe (PSG): 160 juta euro (Rp2,4 triliun)
2. Erling Haaland (Man City): 150 juta euro (Rp2,3 triliun)
3. Vinicius Junior (Real Madrid): 100 juta euro (Rp1,5 triliun)
4. Phil Foden (Manchester City): 90 juta euro (Rp1,4 triliun)
5. Mohamed Salah (Liverpool): 90 juta euro (Rp1,4 triliun)
6. Harry Kane (Tottenham Hotspur): 90 juta euro (Rp1,4 triliun)
7. Dusan Vlahovic (Juventus): 85 juta euro (Rp1,3 triliun)
8. Bruno Fernandes (Manchester United): 85 juta euro (Rp1,3 triliun)
9. Kevin De Bruyne (Manchester City): 85 juta euro (Rp1,3 triliun)
10. Pedri (Barcelona): 80 juta euro (Rp1,2 triliun)
11. Jude Bellingham (Borussia Dortmund): 80 juta euro (Rp1,2 triliun)
12. Declan Rice (West Ham United): 80 juta euro (Rp1,2 triliun)
13. Rodri (Manchester City): 80 juta euro (Rp1,2 triliun)
14. Christopher Nkunku (RB Leipzig): 80 juta euro (Rp1,2 triliun)
15. Trent Alexander-Arnold (Liverpool): 80 juta euro (Rp1,2 triliun)
Berita Transfer Lainnya:
AC Milan Resmi Boyong Alessandro Florenzi dari AS Roma, Dikontrak 3 Tahun
Komentar Andre Onana Usai Resmi Bergabung dengan Inter Milan