- Antusisame diperlihatkan sejumlah komunitas yang ikut kerja sama dengan Genesa Sports dan Skor Indonesia.
- Sejak akhir tahun lalu, komunitas-komunitas tersebut memiliki jersey dari Genesa Sports dengan mendapat diskon khusus.
- Diskon khusus ini dengan menambahkan tulisan Skor.id di seragam mereka yang diproduksi Genesa Sports.
SKOR.id - Pada Desember 2020, Genesa Sports dan Skor Indonesia bekerja sama dengan 11 komunitas olahraga dalam pembuatan jersey.
Jersey untuk komunitas adalah sebuah identitas. Genesa Sports memberikan kemudahan untuk para komunitas dalam membuat jersey tersebut.
Dalam kerja sama antara Genesa Sports dan Skor Indonesia ini, setiap komunitas yang membuat akan mendapatkan diskon jika menempelkan logo Skor.id di jersey mereka.
Terkumpul, 11 komunitas olahraga yang bergabung dengan total 268 jersey yang telah dibuat pada Desember 2020.
Berikut profil dari 11 komunitas yang ikut dalam program Genesa Sports dan Skor Indonesia ini:
Bandits FC
Komunitas ini terbentuk pada 22 februari 2019, sampai saat ini Bandits FC mempunya 25 orang anggota.
Bandits FC bermarkas di Cengkareng, Jakarta Barat. Kegiatan rutin komunitas ini adalah futsal (sparing, latihan, & fun futsal) setiap hari minggu jam 11.00 di Bee Futsal Taman Palem, Cengkareng.
Berikut Foto komunitas Bandits FC:
BUFC (B United Futsal Club')
Untuk warga Cibarusah di Kabupaten Bekasi, mereka bisa bergabung dengan komunitas ini.
BUFC pertama kali dibentuk pada 25 Juli 2015. Komunitas yang mempunyai anggota 23 orang ini punya kegiatan rutin sparing futsal.
Dishub DKI Jakarta FC
Komunitas ini hadir karena mempunyai kesamaan di bidang pekerjaan. Komunitas Gatur Dalops Dishub DKI Jakarta ini baru terbentuk pada November 2020.
Beranggotakan 35 orang, komunitas ini rajin mengadakan kegiatan latihan dan uji coba
Enjoy Football Family
Komunitas ini mempunyai anggota yang paling banyak diantara komunitas lain. Enjoy Football Family yang terbentuk pada 31 Januari 2020 ini punya 371 anggota.
Komunitas yang punya home base di Senayan ini mempunyai kegiatan rutin: fun football, minisoccer, dan futsal.
Gede FC
Komunitas ini terbentuk Agustus tahun lalu. Gede FC mempunya 32 anggota yang rutin mengadakan latihan dan pentandingan futsal.
Bersambung edisi kedua...
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Baca juga Berita Komunitas lainnya:
Kerja Sama dengan Skor Indonesia, Genesa Sports Hadirkan Pilihan Unik untuk Komunitas Olahraga
Indosamp, Komunitas Superter Sampdoria di Indonesia yang Lahir dari Mailing List