- Kejuaraan Dunia Angkat Besi 2022 digelar di Bogota, Kolombia, pada 5-16 Desember mendatang.
- Eko Yuli Irawan menjadi salah satu dari 12 lifter Indonesia yang dikirim ke Kejuaraan Dunia.
- Eko mengaku targetnya kali ini bukanlah medali, namun menyelesaikan semua angkatan dengan tuntas.
SKOR.id - Sebanyak 12 lifter Indonesia telah bertolak ke Bogota, Kolombia, untuk mengikuti Kejuaraan Dunia Angkat Besi 2022.
Salah satu yang ikut bertanding adalah lifter senior sekaligus peraih medali perak Olimpiade Tokyo 2022, Eko Yuli Irawan.
Dilansir dari Antara, Eko mengaku tidak mencari medali dalam kejuaraan yang digelar pada 5-16 Desember mendatang tersebut.
Menurutnya, tujuan yang terpenting adalah menuntaskan seluruh angkatan sehingga bisa mencatatkan total angkatan sesuai target.
"Target kami adalah mencari total angkatan karena itu menentukan poinnya, bukan medali," ujar Eko.
"Jadi jangan gegabah menaikkan beban angkatan dan jangan sampai gagal angkatannya."
"Saya target bisa menyelesaikan total angkatan setinggi mungkin tapi tetap semampunya. Masalah medali itu nomor dua."
Eko pun menargetkan mengangkat total angkatan 310kg seperti yang dibukukannya pada International Fajr Cup 2020 lalu.
Angkatan tersebut merupakan catatan terbaik Eko dalam beberapa tahun ini. Lifter 33 tahun tersebut belum mampu melampauinya dalam beberapa kejuaraan terakhir.
Pada Olimpiade Tokyo 2020 lalu, misalnya. Eko mencatatkan total angkatan 302kg, jauh dibandingkan dengan peraih medali emas, Li Fabin, yang membukukan 313kg.
"Saya punya target pribadi minimal 310kg. Apabila dihitung berdasarkan perhitungan poin rekor dunia, kemungkinan saya bisa mendapatkan 900 lebih poin," ujarnya.
"Tapi jika bisa menyamai rekor dunia itu bisa 1.000 poin," kata juara dunia 2018 tersebut.
Berdasarkan catatan Federasi Angkat Besi Internasional (IWF), rekor dunia kelas 61kg masih dipegang oleh Li Fabin.
Lifter asal Cina tersebut membukukan total angkatan 318kg pada Kejuaraan Dunia 2019 di Pattaya, Thailand.
Li Fabin juga memimpin kelas 61kg di Bogota dengan mendaftarkan entry total 311kg, sedangkan Eko berada di posisi kedua dengan 310kg.
Berita angkat besi lainnya:
Cina Comeback di Kejuaraan Dunia Angkat Besi 2022, Armada Penuh Emas Olimpiade Tokyo
12 Lifter Wakili Indonesia di Kejuaraan Dunia Angkat Besi 2022
Kejurnas Angkat Besi Senior Pupuk Indonesia 2022, Ajang Pembinaan Menuju Medali Olimpiade 2024