- Pengprov PBVSI DKI Jakarta petik pelajaran berharga dari Invitasi Voli Antarklub U-18 Piala Gubernur DKI Jakarta 2022.
- Event tersebut bagus untuk mengukur kekuatan voli ibu kota, saat ini.
- DKI Jakarta hanya mampu meloloskan satu tim ke babak semifinal, yakni Putri DKI 1.
SKOR.id - Pengprov PBVSI DKI Jakarta menurunkan empat tim dalam Invitasi Voli Antarklub U-18 Piala Gubernur DKI Jakarta 2022.
Mereka adalah DKI 1 dan DKI 2 masing-masing di sektor putra dan putri. Namun, hanya satu tim yang mampu menembus semifinal.
Tim putri DKI 1 melaju ke semifinal. Sayang, pada babak ini, takluk dari Wahana Express Group (WEG) dari Jawa Barat (Jabar).
Adapun dua peserta semifinal putri lainnya berasal dari Jawa Barat dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Ketua Umum Pengprov PBVSI DKI Jakarta, Mohamad Taufik, mengatakan pihaknya banyak belajar dari gelaran Piala Gubernur 2022.
"Kalau tidak ada pertandingan, seolah-olah kami jadi juara karena nggak diadu dengan tim provinsi lain," ujarnya, Minggu (14/8/2022).
"Tapi, dengan adanya kejuaraan seperti ini, akhirnya kelihatan semuanya (peta kekuatan voli DKI Jakarta)," imbuh Mohamad Taufik.
Invitasi Voli Antarklub U-18 Piala Gubernur DKI Jakarta di GOR Bulungan, Jakarta, seolah jadi taman bermain bagi tim-tim Jawa Barat.
Bagian putra, misalnya, Bandung Tectona keluar sebagai juara setelah menundukkan sesama tim Jawa Barat, Perkasa Sumedang.
Sedangkan di putri, Kharisma Bandung yang bertakhta usai mempecundangi musuh bebuyutannya di Bandung, Wahana Express Group.
Mohamad Taufik menambahkan, seharusnya lebih banyak kejuaraan voli yang diselenggarakan di DKI Jakarta.
Sebagai catatan, seluruh kejuaraan sempat terhenti sekitar dua tahun akibat pandemi Covid-19. Tidak terkecuali olahraga voli indoor.
Berita PBVSI Lainnya:
Berprestasi di SEA Games 2021, Tim Voli Indonesia Bakal Dapat Bonus dari PBVSI
Kompetisi Tak Terganggu Pandemi Covid-19, PBVSI Waspadai Kebangkitan Voli Putra Thailand