- Indonesia mengirimkan dua pasang pevoli pantai putri ke ajang Beach Pro Tour 2022.
- Ini adalah kesempatan bagi Indonesia melakukan pemanasan sekaligus memantau kekuatan lawan.
- Persiapan ke SEA Games 2021 sendiri diakui cukup sempit.
SKOR.id - Indonesia mengirimkan dua pasangan pevoli pantai dalam Kejuaraan Beach Pro Tour 2022 di Songkhla, Thailand, 14-17 April 2022.
Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PP PBVSI) mengirimkan Dhita Juliana/Putu Dini Jasita Utami dan Sari Hartati/Nur Atika Sari.
Manajer timnas voli pantai Indonesia, Slamet Mulyanto, menyebut Beach Pro Tour 2022 sangat penting dalam persiapan menuju SEA Games 2021.
Ini karena para pevoli pantai Indonesia sudah hampir dua tahun vakum bertanding di luar negeri akibat pandemi Covid-19 yang melanda dunia.
Slamet Mulyanto menganggap Beach Pro Tour sebagai momen bagi para pevoli pantai putri Indonesia untuk pemanasan jelang tampil di Hanoi.
Sebagai informasi, voli pantai termasuk cabang olahraga (cabor) yang dipilih Kemenpora untuk berangkat ke SEA Games XXXI/2021 di Vietnam.
Untuk itu, Beach Pro Tour 2022 di Songkhla, Thailand, bisa dimanfaatkan sebagai persiapan sekaligus memantau kekuatan lawan di Asia Tenggara.
Di antaranya Thailand yang berstatus tuan rumah dalam ajang ini, yang juga lawan kuat Indonesia di banyak turnamen voli pantai.
"Kan sudah dua tahun kami vakum bertanding di luar negeri karena pandemi Covid-19. Jadi, ini kesempatan untuk memantau kekuatan pesaing," ucapnya.
Slamet Mulyanto menambahkan, persiapan Indonesia ke SEA Games 2021 sejatinya sempit karena games time digelar kurang dari sebulan lagi.
Namun, ia optimistis, para pemain voli pantai Indonesia, baik putra maupun putri sudah siap untuk mengarungi pesta olahraga se-Asia Tenggara itu.
Berita Olahraga Lainnya:
Bos Ferrari Antusias Sambut Rencana Porsche dan Audi Gabung F1
Berbagi Nilai Agama dari Olahraga: Belajar Puasa dari Mohammad Ahsan dan Kyrie Irving
Rekam Jejak Indonesia di SEA Games: 10 Kali Juara Umum, Mulai Meredup di Milenium Baru