- Seri III Proliga 2022 berlanjut ke hari kedua pada Sabtu (22/1/2022).
- Kudus Sukun Badak yang tampil dengan kekuatan penuh menghadapi Palembang Bank SumselBabel.
- Laga berakhir dengan skor 3-2 (25-22, 23-25, 25-23, 27-29, 15-11) untuk kemenangan Palembang Bank SumselBabel
SKOR.id - Duel sengit tersaji pada hari kedua Seri III Proliga 2022, Sabtu (22/1/2022), saat Kudus Sukun Badak bersua Palembang Bank SumselBabel.
Berlaga di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor, kedua tim menampilkan aksi kejar-kejaran poin yang seru sejak set pertama.
Meski demikian, stamina agaknya jadi faktor pembeda pada pertandingan kali ini.
Kudus Sukun Badak yang melakoni pertarungan ketat di hari sebelumnya kontra Jakarta Pertamina Pertamax tampak kehilangan konsentrasi di akhir set pertama.
Palembang Bank SumselBabel pun unggul lebih dulu dalam laga ini dengan menutup set pertama dengan skor 25-22.
Namun, keperkasaan mereka meluntur pada set kedua. Tampil menggebu untuk mencatat kemenangan pertama, Putu Randu dan kolega justru sering membuat kesalahan.
Set kedua pun resmi menjadi milik Kudus Sukun Badak yang unggul dengan skor tipis, 25-23.
Pada set ketiga, giliran Kudus Sukun Badak yang banyak membuat kesalahan tidak perlu. Situasi ini tak disia-siakan Palembang Bank SumselBabel untuk menang 25-23.
Tak dapat dimungkiri, set keempat adalah set yang paling menarik untuk diikuti. Kedua tim terus berebut angka yang berujung pada drama deuce.
Setelah berjibaku selama 39 menit, Kudus Sukun Badak akhirnya merebut set keempat dengan skor 29-27 sekaligus memaksa pertandingan berlanjut ke set kelima.
Palembang Bank SumselBabel pada akhirnya berhasil mewujudkan misi memetik kemenangan perdana di Proliga 2022 usai merebut set kelima dengan skor 15-11.
Menang 3-2 membuat Palembang Bank SumselBabel berhak mendapat dua poin yang sekaligus jadi angka perdananya di Proliga 2022.
Raihan tersebut membuat mereka untuk sementara naik ke peringkat lima klasemen kategori putra menggeser Jakarta BNI 46 yang juga punya dua poin.
Sementara Kudus Sukun Badak yang mendapat tambahan satu angka masih bertengger di peringkat empat dengan raihan empat poin dari empat laga.
Torehan poin mereka sama persis dengan Bogor Lavani di peringkat ketiga yang punya rasio set lebih baik.
Berita Proliga lainnya:
Hasil Proliga 2022: Surabaya Samator Susah Payah Taklukkan Bogor LavAni
Proliga 2022: Kemenangan Kudus Sukun Badak Bukan Hanya karena Faktor Pemain Asing
Hasil Proliga 2022: Pemain Asing Turun, Kudus Sukun Badak Tumbangkan Pertamina