- PB PRSI menggelar Seleknas Polo Air Putra sampai 22 Januari 2022.
- Tim nasional polo air putra dipersiapkan untuk Asian Games 2022.
- Total ada 49 atlet yang diseleksi oleh PB PRSI.
SKOR.id - Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) menggelar Seleksi Nasional (Seleknas) Polo Air Putra, 20-22 Januari.
Bertempat di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, ada 49 atlet yang dipanggil. Mereka terjaring melalui Pekan Olahraga Nasional (PON).
Seleknas ini dimaksudkan untuk persiapan menuju Asian Games 2022 yang berlangsung di Hangzhou, Cina, 10-25 September mendatang.
Sebagai informasi, cabang olahraga polo air tidak dipertandingkan dalam SEA Games 2021 yang berlangsung di Hanoi, Vietnam, pada 12-23 Mei 2022.
Kondisi ini membuat PB PRSI selaku induk olahraga yang menaungi polo air di Indonesia, langsung mengalihkan fokus ke Asian Games.
Bukan tanpa alasan mengapa PRSI membidik Asian Games untuk timnas polo air putra, melainkan karena mereka sangat layak tampil di level Asia.
Prestasi polo air Merah Putih mengalami peningkatan. Sebelum meraih emas di SEA Games 2019, Indonesia menempati delapan besar Asian Games 2018.
"Polo air tidak dipertandingkan di SEA Games 2021. Jadi, tim akan disiapkan untuk Asian Games 2022," ujar Komtek Polo Air PB PRSI, Dean Baldwin.
Meski begitu, Seleknas Polo Air di Stadion Akuatik GBK tidak dipantau langsung oleh Milos Sakovich karena pelatih asal Serbia itu masih ada di negaranya.
Namun, seluruh materi dalam seleknas bersumber darinya. Setelah proses ini rampung, PRSI akan melaporkan hasilnya kepada Milos Sakovich.
Dari total 49 atlet yang mengikuti seleknas, 20-22 Januari 2022, PRSI akan mengerucutkan mereka menjadi hanya 26 atlet.
Berita Olahraga Lainnya:
Sandiaga Uno: MotoGP Indonesia Harus Tetap Berlangsung
Perbasi Manfaatkan Indonesia 3x3 Tournament untuk Menyaring Pemain
Proliga 2022: Jadwal dan Link Live Streaming Pekan Ketiga, Jumat (21/1/2022)