- Kudus Sukun Badak siap menggebrak pada Seri III Proliga 2022.
- Tim debutan itu sudah diperkuat dua pemain asingnya, Douglas Bueno dan Islomjon Sobirov, akhir pekan ini.
- Saat turun pada Seri I, kedua pemain asing tersebut belum merampungkan KITAS.
SKOR.id - Kudus Sukun Badak menjadi salah satu klub putra selain Palembang Bank SumselBabel yang belum meraih kemenangan dalam Proliga 2022.
Berbeda dengan BSB yang skuadnya sudah lengkap, Sukun Badak yang menjalani dua laga pada Seri I, tampil dengan kekuatan compang-camping.
Saat itu, mereka belum diperkuat dua pemain asing, Douglas Bueno dan Islomjon Sobirov karena masalah Kartu Izin Tinggal Sementara (KITAS).
Berdasarkan pantauan Skor.id di database Proliga, terlihat KITAS kedua pemain sudah terbit. Jadi, mereka siap tampil di Seri III, 21-23 Januari 2022.
Tanpa pemain asing, Sukun Badak mencuri satu set kala bertemu Surabaya Bhayangkara Samator di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto.
Para tukang gebuk lokal yang dimiliki tim debutan itu, sebut saja Fahri Septian Putratama dan Ryno Viagustama, terbukti bisa diandalkan.
Untuk posisi setter, pelapis Aji Maulana, Viko Zulfan, juga tampil gemilang. Ini jadi bukti Sukun Badak punya materi pemain lokal mumpuni.
Dengan tambahan pemain asing, bukan tak mungkin Sukun Badak mampu menunjukkan kekuatan mereka yang sebenarnya.
Yang perlu jadi catatan, baik Douglas Bueno maupun Islomjon Sobirov, bukan pemain asing dengan predikat kaleng-kaleng.
Douglas Bueno, yang pada Proliga 2020 membela Lamongan Sadang MHS, punya jump serve attack yang cukup mematikan.
Selain itu, dirinya juga berstatus best outside hitter Liga Thailand 2018-2019. Kala di Nakhon Ratchasima, ia setim dengan Rivan Nurmulki.
Sedangkan untuk Islomjon Sobirov, sebelum berseragam Sukun Badak, dia membela Alanya Belediyesi yang bermain di liga kasta kedua Turki.
Sebelum ditinggalkan oleh Islomjon, Alanya sedang memimpin klasemen 1.ligi atau berpeluang promosi ke Efelerligi, liga kasta tertinggi Turki.
Adapun pada Seri III Proliga 2022, Sukun Badak akan melakoni dua laga, yakni kontra Jakarta Pertamina Pertamax dan Palembang BSB.
Berita Voli Lainnya:
Usai Raih Perunggu Olimpiade Tokyo, Timnas Voli Putri Serbia Ditinggal Sang Pelatih
Kim Yeon-koung Dinobatkan sebagai Pevoli Putri Terbaik Tahun 2021
Presiden Voli Jepang Dipecat usai Terlibat Skandal Pemalsuan Dokumen