- Presiden RI Joko Widodo menetapkan para Purna Paskibraka Nasional 2021 sebagai Duta Pancasila.
- Sebagai generasi milenial, Purna Paskibraka dipandang penting agar membumikan Pancasila dengan cara-cara baru.
- Presiden Jokowi berharap Purna Paskibraka Nasional bisa mjadi motivator bagi anak-anak muda dan pelopor perubahan.
SKOR.id - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mendampingi Presiden RI Joko Widodo memberi pengarahan kepada Purna Paskibraka Nasional 2021, Rabu (18/8/2021).
Selain pengarahan, Presiden Jokowi menetapkan Purna Paskibraka Nasional 2021 sebagai Duta Pancasila di Halaman Tengah Istana Merdeka, Jakarta.
Dalam kesempatan itu, pria asal Solo tersebut berharap Pancasila bisa lebih dibumikan dalam kehidupan masyarakat muda khususnya sehari-hari.
"Kenapa Saudara-Saudara semua dijadikan Duta Pancasila? Kami ingin Pancasila jadi ideologi yang bekerja sehingga harus kita bumikan dalam kehidupan sehari-hari, bukan hanya slogan, bukan hanya hafalan," ucap Jokowi.
"Nilai-nilai luhur yang terkandung di dalamnya harus menjadi panduan, harus menjadi inspirasi bagi seluruh anak bangsa dalam karya nyata di dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara."
Sebagai generasi milenial, Purna Paskibraka Nasional dipandang penting dengan kemampuan penguasaan IPTEK, kreativitas dan inovasi, agar bisa membumikan Pancasila dengan cara-cara baru.
Presiden Jokowi menyebut ini sebagai sebuah terobosan karena anggota Paskibraka merupakan putra-putri terbaik, pilihan dari penjuru Tanah Air, Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Pulau Rote.
"Mereka dapat tugas yang tidak ringan yaitu memperkuat nilai-nilai Pancasila di kalangan anak-anak muda. Dan yang paling penting, menjaga agar Pancasila tetap kokoh, sebagai pemersatu bangsa," ujarnya.
Sebagai sebuah negara besar, Indonesia memiliki penduduk dan suku beragam, bentangan ribuan pulau yang memanjang dari Sabang sampai Merauke. Dan, perbedaan itu dapat disatukan ideologi Pancasila.
"Tidak ada negara yang seberagam kita (Indonesia), enggak ada. Siapa yang bisa mempersatukan? Ya ideologi (Pancasila) kita," ujar Presiden Jokowi dihadapan para undangan yang turut hadir.
Kepala Negara menaruh harapan besar terhadap Purna Paskibraka karena mereka memiliki talenta-talenta yang hebat di berbagai bidang.
Presiden Jokowi pun berharap mereka bisa jadi motivator bagi anak-anak muda lain, berbagi pengalaman, mendorong prestasi, membentuk kesadaran akan nilai-nilai, dan tergerak untuk merajut simpul-simpul persatuan.
Purna Paskibraka Nasional diharapkan bisa menjadi pelopor perubahan dan kemajuan di kalangan muda yang bermanfaat bagi nusa, bangsa, dan negara.
Kepala BPIP Yudian Wahyudi, dalam paparannya, menjelaskan bahwa jumlah peserta yang telah melaksanakan pembinaan ideologi Pancasila adalah 11.173 Paskibraka dari 31 provinsi dan 225 kabupaten/kota.
"Pembinaan ideologi Pancasila dilaksanakan mulai dari tahapan seleksi dan rekrutmen di tingkat kabupaten/kota melalui materi tes ke-Pancasila-an," ujar Yudian Wahyudi.
Sebagai pembinaan lanjutan, Purna Paskibraka Duta Pancasila ini akan tergabung dalam organisasi Duta Pancasila Paskibraka Indonesia (DPPI) dari tingkat nasional hingga kabupaten/kota.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, Helo, dan Pinterest, serta dengarkan Podcast kami di Spotify.
Nasib Nomor Punggung 10 di Barcelona, Bukan untuk Philippe Coutinho https://t.co/qMlmaqJ557— SKOR.id (@skorindonesia) August 18, 2021
Berita Menpora Lainnya:
Gunakan Pakaian Adat Madura, Menpora Amali Ungkap Harapannya pada HUT ke-76 Republik Indonesia
Dukung Pengusaha Muda, Menpora Zainudin Amali Yakin Wirausaha Strategi Hadapi Bonus Demografi