- Dua pecatur putri Indonesia, WGM Irene Kharima Sukandar dan WGM Medina Warda Aulia, melaju ke babak kedua Piala Dunia Catur 2021.
- Dengan demikian, akhirnya ada lagi pecatur Indonesia yang mampu menembus babak kedua Piala Dunia Catur.
- Sedangkan di bagian putra, GM Susanto Megaranto masih menjalani babak tie break.
SKOR.id - Akhirnya ada pecatur Indonesia setelah GM Utut Adianto yang mampu menembus putaran kedua Piala Dunia Catur.
Dua pecatur putri, WGM Irene Kharisma Sukandar dan WGM Medina Warda Aulia meraih tiket putaran kedua Piala Dunia Catur 2021 di Sochi, Rusia.
Irene Kharisma Sukandar berhasil mengalahkan pecatur asal Cile, WIM Javiera Belen Gomez Barrera, dengan skor 1,5-0,5.
Menang pada pertandingan pertama, Irene Kharisma berhasil memaksakan remis pada pertandingan kedua, Rabu (14/7/2021).
Namun, pencapaian lebih membanggakan diraih Medina Warda Aulia. Pada putaran pertama, ia menundukkan WIM Jana Schneider, 2-0.
Sebagai catatan, meski masih berpredikat WIM, ELO rating Jana Schneider tak tertinggal jauh dari Medina Warda Aulia.
Jana Schneider mengeksi ELO Rating 2.321 atau terpaut 39 poin dari Medina yang memiliki ELO Rating 2.360.
Hasil yang diraih dua pecatur wanita Indonesia membuat sponsor Merah-Putih di Piala Dunia Catur 2921, PT JAPFA Comfeed Indonesia Tbk, gembira.
Head of Social Investment JAPFA, Artsanti Alif, mengaku senang bisa mengantarkan dua pecatur wanit Indonesia mencetak sejarah.
"Alhamdulillah, apa yang dihasilkan dua Srikandi Catur Indonesia di arena Piala Dunia Catur menjadi sejarah baru bagi catur Indonesia," ucap Artsandi Alif.
Sedangkan di bagian putra, IM Mohamad Ervan tersingkir sebelum bermain setelah dinyatakan positif Covid-19.
Mohamad Ervan kalah WO atas Nodirbek Abdussatorov asal Uzbekistan, GM catur yang masih berusia 16 tahun.
Sedangkan untuk GM Susanto Megaranto sampai berita ini dturunkan masih menjalani babak tie break dengan GM Ehsan Ghaem Maghami asal Iran.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Korea Selatan Perketat Aturan, Lagu Milik BLACKPINK, Dua Lipa, hingga Poco Poco Dilarang Diputar di Gym https://t.co/tBlH6wikkt— SKOR.id (@skorindonesia) July 14, 2021
Berita Catur Lainnya:
Piala Dunia Catur 2021: Satu Pecatur Indonesia Batal Tampil Akibat Positif Covid-19
Piala Dunia Catur 2021: Irene Kharisma dan Medina Warda Aulia Menang Meyakinkan