- Sosok Umar Syarief kini sibuk menjadi instruktur zumba setelah pensiun.
- Karateka peraih medali emas di tujuh seri SEA Games ini punya misi tersendiri untuk "menggerakkan masyarakat."
- Umar Syarief kini berusaha menyebarkan kampanye hidup sehat lewat zumba.
SKOR.id - Sosok Umar Syarief dikenal sebagai atlet Indonesia yang berprestasi, terutama lewat pertarungan karate.
Mantan karateka nasional ini telah mengharumkan nama Indonesia dengan meraih tujuh medali emas SEA Games pada 1997, 1999, 2001, 2003, 2004, 2005, dan 2009.
Umar juga dikenal sebagai peraih medali emas PON 2000 dan 2008.
Setelah pensiun sebagai atlet profesional, Umar kini menyibukkan diri sebagai pelatih Zumba.
Umar menjadi salah satu trainer Strong by Zumba, sebuah olahraga High Intensity Interval Training.
Kini, di tengah pandemi, Umar yang masuk ke dunia Zumba mengikuti sang istri tengah mengemban "misi" untuk mengajak masyarakat luas aktif bergerak.
"Sibuknya masih terus memberikan inspirasi positif kepada masarakat untuk terus hidup sehat," kata Umar saat dihubungi Skor Indonesia.
"Bersyukur setelah pensiun masih bisa berguna untuk masarakat, apalagi dengan adanya pandemi, saya lebih giat menberikan kelas dan training secara virtual maupun langsung."
"Ini dilakukan agar mereka (masyarakat) tetap bisa mendapatkan edukasi, terus bergerak dan sehat," ujarnya mengakui.
Umar pun bersyukur selama pandemi masih bisa mengisi banyak latihan. Selain itu, Umar Syarief pun masih melakukan misinya, mengampanyekan gaya hidup sehat di tengah masyarakat Indonesia.
"Banyak teman-teman pelatih dalam kondisi pandemi harus stop total. Saya bersyukur bersama istri masih mengisi event virtual," ujar Umar.
"Intinya, saya ingin mendukung masarakat supaya mereka tetap sehat dan kuat, ssecara jasmani dan mental."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
CERITA RAMADAN: Kisah Hijrah Hakeem Olajuwon dan Berkah Puasa di NBA https://t.co/bP6oHkYdQG— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 14, 2021
Berita lainnya:
MotoGP Portugal 2021: Adik Tiri Valentino Rossi Termotivasi Memori Indah Musim Lalu
KTM Belum Punya Rencana Bikin Tim Satelit bareng Valentino Rossi