- Proliga 2021 dihadiri dua peserta baru di sektor putra, Lavani dan Sukun Badak.
- Lavani merupakan klub milik Mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono.
- Masuknya dua klub membuat sektor putra Proliga 2021 diikuti tujuh tim.
SKOR.id - Meskipun tidak dihadiri penonton selama semusim, antusiasme klub voli profesional Indonesia mengikuti Proliga 2021 ternyata cukup tinggi. Buktinya di bagian putra, dipastikan ada dua pendatang baru: Lavani dan Sukun Badak.
Kehadiran Lavani tentu paling mencuri perhatian. Sebab, tim ini ternyata merupakan milik mantan Presiden Republik Indonesia (RI), Susilo Bambang Yudhoyono, atau yang akrab disapa SBY.
Lavani akan dibesut oleh pelatih senior, Roy Makpal. Kamis (3/9/2020), Roy Makpal langsung ditunjuk oleh manajemen Lavani menyerahkan surat kesediaan ikut Proliga kepada Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PP PBVSI).
"Semoga kehadiran Lavani di Proliga 2021 bisa menyemarakkan kegiatan voli pada tahun depan," ucap sosok yang pernah menangani Jakarta BNI 46 tersebut.
Dengan masuknya Lavani dan Sukun Badak, berarti sektor putra Proliga 2021 akan diikuti tujuh klub.
Lima tim lainnya merupakan peserta Proliga 2020, yaitu Surabaya Bhayangkara Samator, Jakarta BNI 46, Jakarta Pertamina Energi, Palembang Bank SumselBabel, serta Lamongan Sadang MHS.
Adapun, satu peserta lama, Jakarta Garuda memilih mundur dari ajang voli kasta tertinggi di Indonesia tersebut.
Direktur Proliga, Hanny Surkatty, menyambut baik masuknya dua tim baru di sektor putra. Ia berharap, ini membuat kompetisi semakin berbobot.
"Tentu ini adalah kabar yang bagus buat ajang Proliga. Dengan adanya tujuh tim di putra, Proliga 2021 semakin kompetitif," Hanny Surkatty mengungkapkan.
Sedangkan di bagian putri, jumlah peserta masih sama dengan musim lalu, lima. Adapun, kelima klub tersebut adalah Jakarta Pertamina Energi, Jakarta PGN Popsivo Polwan, Jakarta BNI 46, Bandung Bank BJB, dan Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim.
Kompetisi Proliga 2021 sendiri hanya digelar di satu tempat, yaitu Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor. Tentu saja penonton tidak bisa menyaksikan rangkaian pertandingan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Voli Lainnya:
Berlangsung di Satu Tempat, Proliga 2021 Lebih Singkat dan Tanpa Penonton
Kecewa Penghentian Proliga 2020, BJB Klaim Juara Tanpa Mahkota
Proliga 2020: Tiga Alasan yang Mendasari Kompetisi Terpaksa Dihentikan