- Menpora Zainudin Amali menyebut 2021 akan menjadi tahun yang berat untuk olahraga Indonesia.
- Imbas dari penundaan Olimpiade Tokyo, Indonesia bakal dihadapkan dengan tiga ajang besar sekaligus pada tahun depan.
- Selain Olimpiade Tokyo, ada SEA Games 2021 di Vietnam dan gelaran Piala Dunia U-20 yang notabene Indonesia menjadi tuan rumah.
SKOR.id – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Indonesia, Zainudin Amali, menyebut 2021 bakal menjadi tahun yang berat untuk olahraga Indonesia.
Ini tak lepas dari pandemi virus corona (Covid-19) yang membuat Olimpiade XXXII/2020 Tokyo, Jepang, ditunda hingga tahun depan.
Jika tak ada perubahan lebih lanjut, otomatis Indonesia akan dihadapkan dengan tiga ajang olahraga besar sekaligus sepanjang 2021.
Selain Olimpiade Tokyo, tahun depan juga akan terselenggara SEA Games XXXI/2021 di Hanoi, Vietnam, yang dijadwalkan berlangsung 21 November-2 Desember 20021.
Tak hanya itu, Indonesia juga bakal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 yang dijadwalkan bergulir Mei-Juni 2021.
Baca Juga: Kemenpora Rilis Protokol Pencegahan Virus Corona
“Indonesia agak berat, sebab 2021 ada Piala Dunia U-20. Lalu Indonesia juga akan ikut SEA Games 2021 di Vietnam,” ujar Zainudin Amali kepada wartawan, Kamis (26/3/2020).
“Berbarengan dengan ajang tersebut, kami juga harus mempersiapkan diri untuk Olimpiade Tokyo. Jadi 2021 akan menjadi tahun tersibuk untuk olahraga Indonesia,” ia menuturkan.
Meski begitu, Menpora Zainudin Amali optimistis Indonesia dapat mengikuti semua ajang tersebut dengan baik
Meski begitu, banyaknya agenda penting yang diikuti sepanjang tahun depan akan berimbas pada pembekakan anggaran.
“Dengan adanya penundaan (Olimpiade 2020), maka kami harus melakukan pelatihan jangka panjang untuk kegiatan-kegiatan yang akan dihadapi,” ujar Zainudin Amali.
Baca Juga: Renang Ingin Kejar Limit A Kualifikasi Setelah Olimpiade 2020 Resmi Ditunda
Pria asal Gorontalo itu pun meminta induk organisasi cabang olahraga (cabor) menyesuaikan program pemusatan latihan nasional (pelatnas) dengan kondisi pandemi virus corona.