- Tim putri Bandung bjb Tandamata memastikan diri tampil sebagai juara Putaran II Proliga 2020.
- Kepastian didapat setelah Bandung bjb Tandamata mengalahkan Jakarta Pertamina Energi dengan kedudukan 3-1 (25-17, 26-24, 11-25, 25-16).
- Bandung bjb Tandamata sukses menutup Putaran II Proliga 2020 dengan catatan impresif, empat kali menang dan hanya kehilangan satu set.
SKOR.id - Langkah perbaikan yang dilakukan tim putri Bandung bjb Tandamata jelang memasuki Putaran II Proliga 2020 akhirnya berbuah manis.
Pasalnya, Bandung bjb Tandamata baru saja memastikan diri tampil sebagai juara kategori putri Putaran II Proliga 2020.
Kepastian didapat seusai mereka berhasil mengukir kemenangan pada laga lanjutan Seri III Putaran II Proliga 2020 yang digelar di GOR UNY, Yogyakarta, Minggu (15/3/2020).
Berhadapan dengan juara Putaran I, Jakarta Pertamina Energi, Bandung bjb Tandamata tampil solid dan nyaris sempurna.
Meski sempat limbung hingga kecolongan set ketiga, Aprilia Manganang dan kolega akhirnya mampu memenangi duel dengan kedudukan 3-1 (25-17, 26-24, 11-25, 25-16).
Baca Juga: Proliga 2020: Tim Putri Jakarta BNI 46 Lengkapi Komposisi Final Four
Dengan kemenangan tersebut, Bandung bjb Tandamata sukses mengukir rekor poin sempurna (12) dari empat laga Putaran II Proliga 2020.
Pencapaian tim asal Kota Kembang ini makin mentereng karena hanya kehilangan satu set sepanjang empat pertandingan terakhir.
Penampilan impresif ini mengantarkan Bandung bjb Tandamata tampil sebagai juara Putaran II Proliga 2020 dan diganjar hadiah uang tunai Rp15 juta.
Jika dibandingkan dengan hasil Putaran I, penampilan tim asuhan Risco Herlambang ini jelas mengalami perbaikan.
Dari data yang didapat Skor.id, Bandung bjb Tandamata menelan dua kekalahan dan kehilangan tujuh set sepanjang putaran pertama.
Mereka pun hanya menduduki peringkat ketiga klasemen akhir Putaran I Proliga 2020, di bawah Jakarta Pertamina Energi dan Jakarta PGN Popsivo Polwan.
Hasil ini yang kemudian mendorong Bandung bjb Tandamata melakukan langkah perbaikan termasuk mendatangkan Dayse Fugueiredo dan Berllian Marsheilla.
Dayse Figueiredo adalah pevoli Brasil yang pernah tampil pada Kejuaraan Dunia 2014. Sedangkan Berllian Marsheilla adalah libero langganan timnas voli putri Indonesia.
Baca Juga: Proliga 2020: Ini Alasan BJB Datangkan Pemain Brasil
Setelah menuntaskan seri reguler, Proliga 2020 dijadwalkan menggelar fase final four selama dua putaran di Kediri (3-4 April) dan Solo (10-12 April).
Sementara babak grand final yang memperebutkan gelar juara Proliga 2020 menurut rencana bakal kembali digelar di Yogyakarta pada 18-19 April 2020.