- Kubu Tyson Fury mulai gerah dengan kesepakatan duel mandatori vs Dillian Whyte.
- Bob Arum meminta kubu Dillian Whyte segera ambil keputusan soal perebutan juara dunia WBC.
- Kubu Tyson Fury mengancam akan mencari rival lain.
SKOR.id - Drama duel mendatori titel juara dunia tinju kelas berat antara Tyson Fury vs Dillian Whyte memasuki babak baru.
Bob Arum selaku promotor Tyson Fury mulai gerah dengan kesepakatan yang terus molor dengan kubu Dillian Whyte.
Tim Whyte hingga saat ini belum juga memberikan sinyal positif mengenai kapan dan di mana duel mandatori akan berlangsung.
Arum bersikukuh apapun yang terjadi Fury akan tetap naik ke atas ring di bulan Maret tahun depan.
"Jika kami tidak mampu mencapai kesepakatan dengan Dillian Whyte maka kami akan akan menggelar duel untuk sabuk Ring Magazine," ucap Arum kepada talkSPORT.
"Atau (kami akan duel) untuk titel sejenis itu dan memilih rival lain (sebagai lawan Fury)," lanjutnya.
"Kami harus membawa Tyson kembali ke atas ring setidaknya pada akhir Maret (2022)."
Mengenai siapa calon lawan yang cukup mumpuni sebagai rival Fury, Arum menyebutkan beberapa nama.
Di antaranya adalah eks rival Anthony Joshua, Andy Ruiz Jr, dan Joseph Parker.
"Frank Warren dan saya bertekad untuk membawakan lawan yang mumpuni dan kami berharap bisa bertanding di Cardiff," Arum menjelaskan.
“Andy Ruiz Jr adalah salah satu kemungkinannya."
"Joseph Parker yang saya lihat memiliki kemenangan apik lawan Derek Chisore juga berpeluang (menjadi lawan Fury)."
"Kami pun masih mencari beberapa nama lain yang mungkin layak."
Pernyataan tersebut mengindikasikan bahwa kubu Tyson Fury mulai "menyerah" soal titel juara dunia WBC.
Pasalnya, jika Tyson Fury vs Dillian Whyte gagal terwujud maka tidak akan ada perebutan titel WBC.
Itu artinya Fury akan kehilangan satu-satunya peluang untuk merebut titel WBC jika nekad melawan rival lain tahun depan.
Alasan Shin Tae-yong Ubah Formasi saat lawan Malaysia
Klik link untuk baca https://t.co/BThQd7C56Y— SKOR.id (@skorindonesia) December 20, 2021
Berita Tinju Lainnya:
Ingin Bersantai, Tyson Fury Ogah Pikirkan Calon Lawan Berikutnya
Masuk Nominasi Penghargaan Media Inggris, Tyson Fury Ogah Beri Pidato jika Menang