- Evander Holyfield menantang Mike Tyson untuk kembali ke ring, melakoni duel trilogi.
- Evander Holyfield mengatakan ini akan jadi bukti legitimasi sebagai legenda tinju kelas berat dunia.
- Petinju yang mengantongi rekor kemenangan 2-0 atas Mike Tyson itu yakin trilogi ini dinanti dunia.
SKOR.id - Tak hanya mengumumkan bakal comeback, Evander Holyfield menantang Mike Tyson untuk melakoni duel trilogi dengannya dalam waktu dekat.
Menurutnya, inilah saat yang tepat untuk menggelar pertarungan ketiga, setelah kejadian kontroversial di antara mereka pada 1997.
Apalagi, Mike Tyson menahan imbang Roy Jones Jr dalam duel ekshibisi yang digelar di Staples Center, Los Angeles, 28 November lalu.
"Tidak ada lagi alasan. Pertarungan ini harus segera terjadi demi legitimasi kami (sebagai legenda tinju kelas berat dunia)," katanya.
"Sabtu malam (lalu), kamu bilang siap melawan saya. Jadi, segeralah tanda tangan kontrak dan kembali ke ring, Tyson. Dunia sudah menanti."
Rivalitas antara Mike Tyson dan Evander Holyfield di kelas berat jadi salah satu yang terpanas dalam sejarah tinju profesional dunia.
Pada pertemuan pertama yang berlangsung 9 November 1996, Evander Holyfield menang TKO pada ronde ke-11.
Kemudian, 28 Juni 1997, Mike Tyson melakukan tindakan kontroversial dengan menggigit telinga Evander Holyfield pada ronde ke-3.
Duel itu pun dihentikan karena Evander Holyfield harus mendapat perawatan. Mike Tyson pun didiskualifikasi dan mendapat larangan tanding hingga denda.
Lebih dari dua dekade berlalu, tidak menyurutkan niat Evander Holyfield untuk kembali bertarung dengan Si Leher Beton.
Jika duel trilogi ini terlaksana, seluruh dunia akan tertuju pada mereka. Sama seperti saat keduanya masih aktif sebagai petinju.
"Roy Jones Jr adalah lawan kelas lokal yang cukup baik untuk Mike. Namun, tanding lawan saya akan jadi ajang kelas dunia," kata Evander Holyfield.
"Sebenarnya, yang paling dinanti semua orang adalah pertemuan kami. Jadi, tak ada alasan apa pun yang bisa menghalagi duel ini."
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Iwan Fals Ungkap Kemungkinan Lahirnya Lagu Baru soal Sepak Bola https://t.co/oONsS1Ch23— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 1, 2020
Berita Tinju Lainnya:
Ikuti Mike Tyson, Evander Holyfield Siap Comeback pada April 2021
Dua Mantan Juara Tinju Dunia Jadi Bidikan Mike Tyson untuk Duel Selanjutnya