- Conor McGregor telah resmi menandatangani kontrak pertandingan melawan Dustin Piorier di UFC 257.
- Pertarungan ini akan menjadi laga utama dalam UFC 257 pada 23 Januari 2021.
- Dikutip dari AFP, Conor McGregor mengaku senang dapat kembali bertarung di UFC.
SKOR.id - Petarung UFC, Conor McGregor telah resmi menandatangani kontrak pertandingan melawan Dustin Piorier pada Januari 2021.
Petarung asal Irlandia ini mengungkapkan kesiapannya bertarung pada Kamis (19/11/2020) melalui situs resminya themaclife.com.
Untuk lokasi pertarungan McGregor versus Poirier belum diumumkan secara resmi. Namun, terdengar kabar akan dilakukan di Fight Island Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.
Kabar pertarungan Conor McGregor dengan Poirier sejatinya memang sudah banyak diperbincangkan, walau kontrak baru hanya ditandatangani oleh Poirier.
Pertarungan ini akan menjadi laga utama dalam UFC 257 pada 23 Januari 2021.
"Saya sangat senang akan kembali dan melakukan lagi apa yang saya cintai," kata McGregor dikutip dari AFP.
McGregor dan Poirier sebelumnya pernah bertarung pada 2014 di UFC 178.
Kala itu, McGregor menang KO pada ronde pertama dengan satu pukulan keras yang mengenai bagian kepala Poirier.
Sejak saat itu, McGregor mempunyai catatan bagus dengan delapan kali pertarungan.
Dari delapan pertarungan, McGregor berhasil enam kali meraih kemenangan dan dua kekalahan dari Nate Diaz dan Khabib Nurmagomedov.
Dalam enam kali kemenangan itu McGregor sempat mendapat sabuk juara kelas bulu dari Jose Aldo pada 2015.
Dia juga merebut sabuk juara kelas ringan dari Eddie Alvarez pada 2016.
Sementara itu, seusai pertarungan pertama melawan McGregor, Poirier lebih aktif bertarung.
Poirier bertarung 13 kali dengan meraih 10 kali kemenangan, satu kali no contest, dan dua kali kalah dari Khabib Nurmagomedov dan Michael Johnson.
Pertarungan jilid kedua McGregor versus Poirier tidak memperebutkan sabuk juara kelas ringan.
Hal itu mengingat status Khabib yang menyatakan pensiun seusai mengalahkan Justin Gaethje pada UFC 254 pada Oktober lalu belum dianggap resmi.
Menurut situs resmi UFC, Khabib Nurmagomedov masih pemegang sabuk juara kelas ringan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram