- Khabib Nurmagomedov menyatakan pensiun tepat setelah memenangi duel kontra Justin Gaethje pada UFC 254.
- Keputusan Khabib Nurmagomedov menjadikan UFC 254 sebagai duel terakhirnya ternyata didasari oleh janji kepada sang ibu.
- Khabib Nurmagomedov menutup kariernya di MMA dengan rekor impresif 29 laga selalu menang yang 13 di antaranya terjadi di ajang UFC.
SKOR.id - Khabib Nurmagomedov secara resmi memutuskan pensiun sebagai petarung MMA setelah meraih kemenangan pada duel utama UFC 254, MInggu (25/10/2020) dini hari WIB.
Menghadapi Justin Gaethje di Fight Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Khabib Nurmagomedov sukses meraih kemenangan dengan cara yang impresif.
Petarung asal Dagestan, Rusia, itu sukses mengatasi perlawanan Justin Gaethje saat ronde kedua belum genap berjalan satu setengah menit.
Khabib Nurmagomedov menang dengan technical submission setelah berhasil memaksa sang lawan melakukan tap out dengan teknik kuncian triangle choke.
Berkat kemenangan ini, Khabib Nurmagomedov pun berhak mempertahankan sabuk juara kelas ringan UFC (66-70 kg) untuk kali ketiga.
Petarung dengan julukan The Eagle tersebut sudah memegang sabuk juara itu sejak 7 April 2018 setelah memenangi duel kontra Al Iaquinta.
Selain itu, kemenangan ini juga memperpanjang rekor kemenangan beruntun Khabib Nurmagomedov selama mentas di ajang seni bela diri campuran alias MMA.
Termasuk duel kontra Justin Gaethje, Khabib Nurmagomedov sukses menyapu bersih 29 duel MMA yang pernah dijalani dengan kemenangan yang 13 di antaranya diraih di ajang UFC.
Sayang, Nurmagomedov kemungkinan besar tak akan memperpanjang catatan impresif maupun mempertahankan gelar juaranya. Sebab, ia telah memutuskan untuk pensiun.
Pria 32 tahun itu mengumumkan keputusan pensiunnya tepat setelah duel kontra Justin Gaethje di UFC 254 selesai digelar.
A legacy like no other! Thank you @TeamKhabib #UFC254 pic.twitter.com/GGqpGjJluR— UFC (@ufc) October 24, 2020
Keputusan pensiun itu ternyata diambil Khabib Nurmagomedov sebagai bentuk pemenuhan janjinya kepada sang ibu.
Ibu dari Khabib Nurmagomedov khawatir melihat anaknya untuk kali pertama bakal berduel tanpa didampingi sang ayah, Abdulmanap Nurmagomedov.
Sebagai informasi Skorer, Abdulmanap Nurmagomedov meninggal dunia pada 4 Juli 2020 setelah dinyatakan positif terjangkit virus corona (Covid-19).
"Ini adalah petarungan terakhir saya. Saya tak mungkin berada di sini lagi tanpa ayah saya," katanya seusai laga.
"Ketika UFC menghubungi terkait duel kontra Justin, saya berbicara dengan ibu selama tiga hari. Dia tidak ingin saya bertarung tanpa didampingi ayah."
"Namun, saya berjanji kepadanya bahwa ini akan menjadi petarungan terakhir saya. Saya telah berjanji dan saya akan memenuhinya," ujar Khabib Nurmagomedov.
Setelah resmi pensiun, Khabib Nurmagomedov pun memiliki satu permintaan untuk diwujudkan oleh pihak UFC.
"Hanya satu hal yang saya inginkan dari UFC. Kalian harus menempatkan saya dalam ranking teratas petarung pound for pound karena saya pantas mendapatkan itu," ujarnya.
"Saya adalah juara UFC yang tak terbantahkan dan tak terkalahkan dengan rekor 13 menang-0 kalah di UFC serta 29 menang-0 kalah di semua ajang MMA," ia memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita UFC Lainnya:
Hasil UFC 254: Khabib Nurmagomedov Putuskan Pensiun Usai Bekuk Justin Gaethje
UFC: Mengintip Fasilitas Gila Hotel Tempat Petarung Menginap di Fight Island