- Eddie Hearn kritik UFC yang akan menggelar pertarungan di tengah pandemi virus corona.
- Padahal salah satu petarung yang berlaga pada partai utama, Khabib Nurmagomedov, sebelumnya telah memutuskan mundur.
- UFC 249 akan bergulir di sebuah pulau pribadi di Amerika Serikat pada 18 April 2020.
SKOR.id – Promotor tinju kenamaan dunia, Eddie Hearn, mengkritik Presiden UFC, Dana White, yang tetap menggelar UFC 249 di tengah pandemi virus corona (Covid-19).
Menurut Eddie Hearn, pihak UFC telah mengabaikan kepentingan kesehatan dengan keputusannya tersebut.
“Saya bahkan tak akan berpikir menggelar sebuah event saat ini," ujar pimpinan Matchroom Boxing itu.
“Dia (Dana White) keras kepala, banyak hal yang telah membuatnya sukses. Namun pada satu titik, Anda harus mundur dan mengibarkan bendera putih," Eddie Hearn menuturkan.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Mundur, Lokasi UFC 249 Masih Misterius
Sementara itu, laga UFC 249 dijadwalkan bergulir di sebuah pulau pribadi di Amerika Serikat (AS) pada Minggu (18/4/2020).
Namun pihak UFC belum mengumumkan lokasi pastinya. Bocorannya, pulau tersebut ada di kawasan pesisir barat Negeri Paman Sam.
Semula pertarungan utama UFC 249 bakal mempertemukan sang juara kelas ringan, Khabib Nurmagomedov, kontra Tony Ferguson selaku juara interim untuk kelas tanding yang sama.
Namun Khabib Nurmagomedov memutuskan mundur karena tak bisa keluar dari Rusia di tengah pandemi virus corona.
Ini merupakan kali kelima rencana pertarungan antara Khabib Nurmagomedov dan Tony Ferguson batal digelar sejak 2015.
Alih-alih membatalkan pertarungan, Dana White tetap bersikeras untuk menggelar UFC 249 sesuai jadwal.
UFC pun telah menggantikan posisi Khabib Nurmagomedov dengan Justin Gaethje.
"Infrastruktur pendukung sedang dibangun sekarang. Kami akan melangsungkan seluruh pertarungan internasional di pulau tersebut,” kata Dana White.
“Kami akan mulai. UFC akan kembali berjalan pada 18 April 2020,” ia menambahkan.
Baca Juga: Eddie Hearn Siapkan Tiket Gratis untuk Petugas Medis Inggris
Sebelumnya, UFC sudah membatalkan sejumlah pertarungan, termasuk di London, Inggris, karena virus corona.
Dalam kesempatan tersebut, Dana White menyampaikan yang terlibat dalam event UFC 249 akan menjalani tes Covid-19 terlebih dahulu.