- Zhang Weili masih terjebak di Las Vegas, Amerika Serikat, sejak melakoni duel UFC 248 pada Sabtu (7/3/2020).
- Petarung asal Cina ini tak bisa segera kembali ke negaranya karena efek krisis virus corona (Covid-19) yang melanda dunia.
- Zhang Weili mengaku kesulitan mendapat tiket pesawat dan khawatir terinfeksi dalam perjalanannya menuju Cina.
SKOR.id - Petarung UFC asal Cina, Zhang Weili, mengaku sudah mulai merindukan kampung halaman alias homesick. Namun ia tak bisa pulang karena efek krisis virus corona.
Saat ini, Zhang Weili masih berada di Las Vegas, Amerika Serikat, sejak menjalani duel UFC 248 yang digelar Sabtu (7/3/2020) waktu setempat.
Dalam duel itu, Zhang Weili sukses mengalahkan Joanna Jedrzejczyk (Polandia) dan berhak mempertahankan sabuk UFC Women's Strawweight miliknya
Zhang Weili sejatinya ingin segera meninggalkan Las Vegas dan kembali ke Cina. Akan tetapi, kondisi saat ini menyulitkan dirinya untuk mewujudkan niat tersebut.
Baca Juga: Hasil Lengkap UFC 248: 2 Jawara Sukses Mempertahankan Gelar
"Saat ini, tiket pesawat sangat sulit untuk didapatkan dan banyak orang yang ingin pulang ke Cina," kata Zhang Weili.
"Saya terjebak dan tak tahu harus berbuat apa. Saya ingin kembali, saya sudah merindukan rumah tetapi sekarang tak ada jalan keluar," perempuan 30 tahun ini melanjutkan.
Pada sisi lain, Zhang juga memiliki kekhawatiran tersendiri mengingat banyak kasus positif yang dikonfirmasi setiap harinya di berbagai penjuru dunia.
Zhang khawatir dirinya terinfeksi virus corona dalam perjalanan menuju Cina sehingga proses kepulangannya bakal berlangsung lebih rumit.
"Saya sangat khawatir jika terinfeksi di pesawat. Ini benar-benar membuat saya depresi dan merasa tidak nyaman," kata Zhang Weili.
"Saya hanya ingin segera kembali ke Cina. Setelah kembali, saya akan menjalani karantina dan ingin berlatih lagi dengan baik," petarung berjuluk Magnum ini menambahkan.
Baca Juga: Peduli Covid-19, Conor McGregor Sumbang Rp17,8 Miliar untuk APD
Rasanya sangat wajar apabila Zhang Weili sudah begitu merindukan kampung halamannya. Apalagi ia sudah meninggalkan kamp pelatihan di Beijing, Cina, sejak 1 Februari 2020.
Zhang sengaja melakukan perjalanan lebih cepat ke Thailand, Uni Emirat Arab, hingga akhirnya tiba di Las Vegas, Amerika Serikat.
Langkah ini dilakukan untuk mengindari potensi pembatasan jadwal penerbangan karena virus corona dan demi bisa tampil pada ajang UFC 248.