- Sebagai senator dan warga Filipina, Manny Pacquiao komitmen bantu negaranya memerangi pandemi Covid-19.
- Petinju legendaris itu fokus membantu dan mengedukasi warga ekonomi lemah terkait bahaya virus corona.
- Sebelumnya, Pac Man telah berencana untuk kembali naik ring pada Juli 2020.
SKOR.id – Petinju legendaris Filipina Manny Pacquiao saat ini tengah sibuk membantu penduduk di negaranya dalam memerangi pandemi virus corona (Covid-19).
Pac Man, julukan Pacquiao, merasa perlu hadir langsung dalam menghadapi krisis kesehatan yang turut melanda Filipina, khususnya menolong warga dengan ekonomi lemah.
Ia tahu kondisi saat ini menjadi lebih sulit bagi mereka yang miskin. Pacquiao, yang tumbuh besar di jalanan sebelum menjadi petinju sukses dan senator di Filipina, sangat menyadari itu.
“Jika Anda seorang pemimpin, maka Anda harus berada di garis depan,” ujar Manny Pacquiao kepada Manila Bulletin. “Anda perlu bergerak, tak terkecuali dalam situasi seperti ini.”
“Saya tidak takut mati membantu mereka yang membutuhkan. Saya tumbuh besar miskin, jadi saya tahu apa yang dirasakan masyrakat marjinal,” ia menambahkan.
Sejak wabah virus corona melanda Filipina, Pac Man sudah sering turun ke jalan untuk mengedukasi warga dalam menekan pandemi dan langkah-langkah yang perlu diambil.
Baca Juga: Petinju Legendaris Manny Pacquiao Telah Temukan Calon Penerusnya
Ada kekhawatiran jika hal ini tidak dilakukan, akan terjadi kekacauan di negaranya. Petinju juara delapan divisi tidak ingin hal tersebut sampai terjadi.
Untuk itu, Manny Pacquiao berkomitmen dan rela merogoh koceknya guna membantu menyediakan suplai makanan bagi masyarakat tidak mampu di negaranya.
Petinju 41 tahun ini juga membantu biaya perawatan mereka yang telah positif terjangkit Covid-19. Pac Man pun telah mengimpor 50.000 alat tes virus corona dan masker dari Cina untuk melawan pandemi.
Kesibukan memerangi krisis di tanah airnya tersebut pun membuat Pacquiao (62-7-2, 39 KO) mengesampingkan rencananya untuk kembali bertinju.
Sebelumnya, sang legenda berharap bisa bertarung lagi di dalam ring pada Juli 2020. Sejumlah nama telah disebut-sebut sebagai calon lawan, termasuk Mikey Garcia.
Kali terakhir Pacquiao bertinju terjadi pada Juli 2019. Ketika itu, ia sukses menang angka atas Keith Thurman dari Amerika Serikat (AS) dan memenangi sabuk gelar WBA super kelas welter (66,7 kg).
Hingga Senin (23/3/2020), 380 kasus virus corona telah terkonfirmasi di Filipina. Dari jumlah tersebut, 25 di antaranya berujung kematian dan 15 dinyatakan sembuh.
Presiden Filipina Rodrigo Duterte pun telah memberlakukan kebijakan lockdown (menutup) negaranya selama satu bulan sebagai upaya menekan penyebaran Covid-19.