- Diawali oleh tim Aura Esports, META Karina Tank menjadi marak digunakan.
- META ini banyak ditemui pada season 22 Mobile Legends: Bang Bang.
- Berikut adalah 3 alasan mengapa Karina Tank cocok digunakan di season ini.
SKOR.id - Pada season 22 Mobile Legends, META Karina dengan build tank banyak digunakan pemain.
Awalnya tim Aura Esports lah yang menggunakan META ini di turnamen Mobile Legends Premier League (MPL) Indonesia.
Penggunaan META unik ini kemudian diikuti oleh beberapa tim seperti EVOS dan BTR dan berhasil mengalahkan RRQ.
Setelah itu banyak pemain yang ingin mencoba META Karina ini untuk melakukan push rank dan cukup berhasil.
Berikut adalah alasan META Karina cocok digunakan di Season 22 ini:
1. Memiliki True Damage
Dengan true damage yang dimiliki Karina, ia tetap dapat memberikan damage tinggi untuk musuh.
True damage yang berasal dari skill pasifnya ini juga menjadi salah satu faktor susahnya Karina untuk disingkirkan lawan.
Setiap kali Karina melakukan basic attack untuk musuh maka akan skill pasifnya akan menghasilkan ttur damage sebanyak 11 persen dari HP musuh yang hilang.
2. Memiliki Kemampuan Reset Cooldown
Pada dasarnya Karina adalah seorang hero Assassin dengan kelebihan reset cooldown.
Kemampuan reset cooldown ini membuat Karina tak membutuhkan item pengurangan waktu cooldown skill.
Itu berarti Karina bisa mengeluarkan skill secara terus menerus dan cocok menjadi hero tank.
3. Efektif Untuk Digunakan
Salah satu strategi untuk "memancing keributan" adalah dengan mengorbankan salah satu hero untuk melakukan bait (memancing).
Karina Tank bisa mengisi role ini dan jika tak mendapatkan burst damage dari musuh ia bisa menghasilkan damage yang tinggi.
Damage tinggi yang dihasilkan mampu memukul mundur para musuh.
Waktu yang Tepat untuk Push Rank Mobile Legends: Bang Bang https://t.co/dvLWMBQtQH
— SKOR.id (@skorindonesia) October 9, 2021
Berita Esport lainnya:
MPL ID Season 8 Jadi Turnamen Esport Terpopuler di Dunia pada September 2021