- Tim esports asal Indonesia, Monochrome Esports, resmi membubarkan tim League of Legends: Wild Rift miliknya.
- Kabar tersebut diumumkan Monochrome Esports melalui unggahan Instagram resminya, disertai ucapan terima kasih dan permohonan maaf.
- Sebelum Monochrome Esports, diketahui ONIC Esports juga telah resmi membubarkan timnya di divisi Wild Rift yang sejatinya sudah berprestasi.
SKOR.id - Salah satu tim esports Indonesia, Monochrome Esports, telah resmi membubarkan tim divisi League of Legends: Wild Rift.
Kabar tersebut diumumkan langsung Monochrome Esports melalui unggahan Instagram resminya pada Kamis (22/7/2021).
Belum jelas disebutkan alasan apakah yang membuat Monochrome Esports memilih untuk membubarkan skuad esports Wild Rift-nya.
Yang jelas, bersama pengumuman pembubaran itu, Monochrome Esports menyampaikan ucapan terima kasih dan meminta maaf.
"Terima kasih kepada roster Wildrift. Kalian telah memberikan hasil yang terbaik untuk Monochrome Esports," tulis Monochrome Esports.
"Maaf, selaku exStaff Monochrome Esports belum bisa memberikan yang terbaik untuk kalian. Harapnya kalian bisa lebih berkiprah teman-teman semua."
Adapun Monochrome Esports adalah satu pesaing kuat pada scene kompetitif Wild Rift di Indonesia.
Dalam ajang kejuaraaan resmi Wild Rift, Monochrome Esports telah berkiprah di SEA Icon Series ID.
Lihat postingan ini di Instagram
Pada kejuaraan itu penampilan mereka bisa dibilang cukup memukau dengan finis di urutan kelima.
Bersamaan dengan gelaran musim berikutnya, SEA Icon Series ID Fall Seson 2021, Monochrome Esports dipastikan tidak akan tampil.
Adapun keputusan Monochrome Esports ini seolah menyusul sikap serupa dari ONIC Esports yang membubarkan timnya di divisi Wild Rift.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Free Fire x McLaren Hasilkan Skin Kendaraan Baru dengan Statistik Tambahan#FreeFire #FF #McLaren https://t.co/KSAVuAyvml— SKOR.id (@skorindonesia) July 22, 2021
Berita Wild Rift lainnya:
Sepak Terjang Riot Games dalam Membangun Komunitas Esports Wild Rift di Seluruh Dunia
Bocoran Terbaru Bulan Pelaksanaan Kejuaraan Worlds Wild Rift 2021