- Kabar mengejutkan datang dari juara SEA Icon Series ID Summer Season 2021, ONIC Esports.
- Melalui unggahan Instagram resminya, ONIC Esports mengumumkan tim Wild Rift mereka telah resmi dibubarkan.
- Bersama dengan pengumuman tersebut, ONIC Esports mengucapkan terima kasih dan memanjatkan doa kepada para pemainnya.
SKOR.id - Kabar mengejutkan datang dari juara SEA Icon Series ID Summer Season 2021 yaitu ONIC Esports.
Melalui unggahan Instagram resminya, ONIC Esports mengumumkan bahwa tim ONIC Wild Rift telah resmi dibubarkan, Kamis (22/7/2021).
Tidak jelas disebutkan alasan utama skuad yang berhasil menjadi juara Icon Series ID tersebut membubarkan diri.
Bersama dengan pengumuman tersebut, ONIC Esports hanya mengucapkan salam perpisahan dan ucapan terima kasih.
"Terima kasih atas semua dedikasi dan prestasi yang telah diberikan selama menjadi bagian dari perjalanan ONIC Esports," tulis ONIC Esports.
"Tentunya, doa dan harapan terbaik kami akan selalu menyertai perjalanan kalian selanjutnya. Sukses selalu untuk karier kedepannya. Sampai jumpa dilain kesempatan."
Adapun performa tim Wild Wift ONIC Esports pada SEA Icon Series ID memang cukup mengesankan.
Mereka berhasil tampil memukau melawan kerasnya persaingan di ajang tersebut dengan menumbangkan beberapa tim besar lainnya seperti Bigetron Esports.
Tidak hanya di kompetisi dalam negri, ONIC juga telah mewakili Indonesia untuk bertarung di SEA Icon Series Summer Super Cup 2021 melawan tim-tim terbaik se-Asia Tenggara.
Lihat postingan ini di Instagram
Meskipun gagal menjadi juara, mereka mampu membawa nama Indonesia di ajang League of Legends: Wild Rift ke ranah internasional.
Bertepatan dengan gelaran SEA Icon Series Fall Season 2021, ONIC telah mengamankan slot di final kualifikasi nantinya.
Namun dengan kabar terbaru ini, status mereka di ajang tersebut masih belum dapat dipastikan.
Hingga tulisan ini dibuat, pihak ONIC Esports masih belum memberikan keterangan resmi terkait hal tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Free Fire x McLaren Hasilkan Skin Kendaraan Baru dengan Statistik Tambahan#FreeFire #FF #McLaren https://t.co/KSAVuAyvml— SKOR.id (@skorindonesia) July 22, 2021
Berita Wild Rift lainnya:
Sepak Terjang Riot Games dalam Membangun Komunitas Esports Wild Rift di Seluruh Dunia
Bocoran Terbaru Bulan Pelaksanaan Kejuaraan Worlds Wild Rift 2021