- Konsep budaya juga dimasukkan oleh Moonton selaku pengembang dari game Mobile Legends.
- Asia Tenggara dengan sekian kebudayaannya juga memiliki beberapa hero legenda di dalam game Mobile Legends.
- Tercatat ada lima hero yang diadaptasi dari legenda yang berasal dari Asia Tenggara salah satunya Indonesia.
SKOR.id - Mobile Legends tidak hanya mengutamakan sekedar game di dalam konsep mereka.
Konsep budaya juga dimasukkan oleh Moonton selaku pengembang dari game Mobile Legends.
Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan memasukkan sosok legendaris ke dalam game.
Sejumlah negara bisa dibilang kini memiliki hero Mobile Legends khas mereka sendiri yang diadaptasi ke dalam game.
Asia Tenggara dengan sekian kebudayaannya juga memiliki beberapa hero legenda di dalam game Mobile Legends.
Tercatat ada lima hero yang diadaptasi dari legenda yang berasal dari Asia Tenggara salah satunya Indonesia.
Dua Hero mobile Legends bahkan tercatat merupakan legenda yang ada di Indonesia yang diadaptasi ke dalam game.
Berikut daftarnya
Minsitthar
Minsitthar adalah hero Mobile Legends yang terinspirasi dari seorang raja asal Myanmar bernama Kyansittha yang berkuasa dari tahun 1084 sampai tahun 1112.
Sosok raja ini terkenal sebagai raja yang adil namun juga merupakan petarung yang luar biasa hebat dengan tombak miliknya yang khas.
Itulah mengapa hero Minsitthar punya senjata semacam tombak dan perisai sebagai andalannya.
Pada saat pertama dirilis, banyak yang tidak menyukai karakter Minsitthar ini.
Hero dengan tipe fighter tersebut punya kemampuan yang bikin player lain gagal kabur dalam pertarungan karena bisa menarik kembali hero tersebut ke tempat asalnya.
Lapu Lapu
Hero Lapu Lapu di Mobile Legends adalah nama asli dari seorang pahlawan nasional dari Filipina.
Sosok Lapu Lapu ini dikenal sebagai orang Filipina pertama yang menyuarakan penentangan terhadap kolonialisme yang dibawa oleh Spanyol.
Lapu Lapu sendiri merupakan seorang kepala suku dari pulau Mactan yang memimpin 1491-1542.
Lapu Lapu memimpin rakyat pulau Mactan yang bersenjatakan tombak serta kampilan (sejenis parang berukuran besar) menyerang pasukan kolonial Spanyol yang dipimpin oleh Ferdinand Magellan.
Badang
Badang adalah legenda tentang seorang petarung yang punya kemampuan teknik beladiri di atas manusia rata-rata.
Badang juga terkenal punya kekuatan tenaga dalam yang luar biasa untuk menunjang pertarungannya.
Hero Badang di Mobile Legends, memiliki kemampuan yang mumpuni untuk pertarungan jarak dekat.
Kadita
Hero Kadita yang ada di Mobile Legends mengambil desain langsung sosok Nyi Roro Kidul yang jadi cerita legenda untuk masyarakat pulau Jawa.
Mulai dari desain kostumnya yang berwarna hijau dengan segala aksesorisnya, perkenalannya di lobby game yang datang menggunakan ombak juga sesuai dengan penggambaran Nyi Roro Kidul di banyak cerita rakyat tanah Jawa.
Selain sebagai penguasa pantai selatan, Nyi Roro Kidul juga dikisahkan merupakan ratu bagi seluruh makhluk tak kasat mata yang ada di Pulau Jawa.
Gatotkaca
Dalam pewayangan Jawa, Gatotkaca terkenal dengan sebutan terkenal ‘otot kawat tulang besi’.
\Kekuatan lainnya yang dimiliki Gatotkaca adalah dirinya bisa terbang walaupun tidak memiliki sayap, dan tentunya kesaktian serta kekuatan fisik yang luar biasa.
Desain dari karakter Gatotkaca di Mobile Legends sendiri terinspirasi dari gambaran-gambaran yang sering disebutkan dalam cerita-cerita yang beredar.
Kekuatannya yang menghantam player lain dari atas juga terinspirasi dari kekuatan terbang serta kekuatan fisiknya yang tak tertandingi di medan pertempuran.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Klasemen Grand Final PMNC 2021 Hari yang Pertama, EVOS Reborn Terancam Gagal ke PMPL https://t.co/YGj22YHkbx— SKOR.id (@skorindonesia) July 17, 2021
Berita Mobile Legends lainnya:
TIm Ini Makin Santer Disebut Sebagai Pengganti Genflix Aerowolf di MPL Indonesia Season 8
Kornet Absen di MPL ID Season 8 dan Inginkan Adanya Bibit Baru