- Untuk memenangkan sebuah permainan di Free Fire pemain harus mengalahkan 49 pemain lainnya.
- Dalam situasi terdesak, pemain biasanya memilih untuk melarikan diri dan menyelamatkan nyawa mereka.
- Oleh karena itu pemain harus memiliki strategi untuk melarikan diri dari situasi mendesak.
SKOR.id – Bersaing dengan 50 pemain lainnya tentu bukan lah hal yang mudah terlebih dengan waktu yang cenderung cepat.
Permainan Free Fire juga semakin seru karena menghadirkan semua peserta di satu map yang kecil.
Meski memiliki skill yang mumpuni namun banyak pemain yang akhirnya tumbang saat mendapatkan serangan bertubi-tubi.
Oleh karena itu melarikan diri jadi salah satu solusi untuk para pemain di situasi terdesak.
Gloo Wall adalah salah satu penyelamatan yang sering digunakan saat situasi terdesak karena bisa melindungi pemain dari serangan peluru musuh.
Untuk membuat musuh berlari lebih pelan atau bisa juga membuat musuh mundur pemain dapat melakukan spam granat.
Smoke Grenade juga dapat membantu pemain karena memberikan efek asap dan menghalangi penglihatan musuh.
Jika pemain menggunakan karakter Chrono skill aktif yang ia miliki yakni Time Turner dapat dimanfaatkan.
Karena skill ini mampu melindungi penggunanya dari peluru musuh dan dapat mempercepat kecepatan gerak penggunanya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Free Fire Sambut Hari Raya Idul Adha Dengan Bagi-bagi Hadiah https://t.co/B5eXjnKSG0
— SKOR.id (@skorindonesia) July 12, 2021
Berita Free Fire lainnya:
Hasilkan Rp27 Miliar Sehari, Ini Beberapa Sumber Pendapatan Free Fire