- Skin ekslusif League of Legends untuk DAMWON Gaming telah resmi diluncurkan pada Jumat (30/4/2021).
- Skin ekslusif tersebut merupakan wujud apresiasi dari Riot Games untuk tim yang berhasil menjadi jawara pada kejuaraan dunia League of Legends World Championship 2020.
- Pada kejuaraan tersebut, tim DAMWON Gaming perwakilan dari negara Korea Selatan berhasil menyabet gelar juara.
SKOR.id - Setelah melalui penantian panjang, akhirnya skin ekslusif DAMWON Gaming telah resmi dirilis pada Jumat (30/4/2021).
Skin tersebut adalah bentuk apresiasi dari Riot Games untuk tim DAMWON Gaming yang berhasil menjuarai kejuaraan League of Legends Worlds Championship 2020.
Sebagai salah satu hadiahnya, Riot Games memberikan skin ekslusif bertemakan DAMWON Gaming dan para member tim tersebut yang berhak memilih champion apa saja yang ingin dijadikan skin ekslusif.
Berikut ini adalah daftar champion yang mendapatkan skin ekslusif bertemakan DAMWON Gaming: Kennen, Canyon, Nidalee, Twisted Fate, Jhin, Leona.
Hadir dengan konsep dewa Yunani, ditambah dengan latar belakang warna yang identik dengan DAMWON Gaming yaitu warna mint, menambah kesan megah pada skin ekslusif ini.
Tentu dengan hadirnya skin ekslusif ini akan menjadi suatu penanda bahwa DAMWON Gaming adalah satu tim terbaik yang pernah menjuarai kejuaraan dunia League of Legends.
DAMWON Gaming adalah salah satu tim dari ajang kejuaraan League of Legends Korea Selatan yang saat ini telah berganti nama menjadi DWG KIA.
Saat ini mereka telah mewakili negara Korea untuk bertanding di kejuaraan dunia League of Legends yang akan segera diadakan di Islandia.
Congratulations @DWGKIA!???? World Championship skins & chromas!#Worlds2020 pic.twitter.com/ZwwVtHDJ1V— League of Legends (@LeagueOfLegends) April 29, 2021
Kejuaran tersebut adalah bernama Mid Season Invitational 2021 Islandia (MSI 2021) dan akan dilangsungkan pada 6 Mei 2021.
Dengan 11 tim peserta yang tersebar dari beberapa negara, kompetisi tersebut akan menjadi perhelatan League of Legends paling bergengsi pada tahun ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Playoff MPL ID Season 7: Bigetron Alpha Bikin Alter Ego Susul RRQ Hoshi https://t.co/kLy1KFHOxw— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 30, 2021
Berita League of Legends lainnya:
Rumor Proyek Chronoshift League of Legends akan Segera Dihentikan
Daftar 11 Tim yang Bakal Bertanding di Kejuaraan League of Legends Internasional MSI 2021 Islandia