- Pemain Mobile Legends ONIC Esports, Gilang "Sanz". musim ini kurang mendapat perhatian publik.
- Namun pada game ketiga saat menghadapi EVOS Legends, ia berhasil menjadi pusat perhatian.
- Kemampuan Sanz dalam laga tersebut sempat diabadikan oleh mantan pemain EVOS Legends, Eko "Oura" Julianto, dalam kanal Youtube pribadinya.
SKOR.id - Pemain ONIC Esports, Gilang "Sanz", sepanjang musim ini kurang mendapat perhatian.
Walaupun begitu, pemain jungler punya performa yang begitu konsisten dan masih menjadi salah satu jangkar permainan ONIC Esports.
Hal itu terbukti saat ONIC mengalahkan EVOS Legends 2-1 pekan lalu, ia menampilkan performa yang sangat memukau.
Sanz mempunyai banyak strategi walaupun timnya sedang tertekan, ia juga dikenal sebagai jungler yang sempurna dalam melakukan jungling.
Dalam laga tersebut, Sanz menggunakan Granger serta Bruno dalam dua game, saat game kedua ia merasa kesulitasn karena EVOS mempunyai banyak hero yang bisa secara agresif menyerang ONIC Esports.
Saat game ketiga, ONIC menjadi pusat perhatian karena benar-benar membantai EVOS dan dapat memenangi pertandingan hanya dalam 11 menit.
Gilang "Sanz" sangat nyaman dalam jungle menggunakan Bruno dengan dua support yang digunakan ONIC, yakni Rafaela dan Natalia.
Berkat kombinasi tersebut, mobilitas ONIC Esports dalam melancarkan serangan menjadi menjadi lebih cepat.
Hal tersebut semapt terekam dalam unggahan video Youtube mantan pemain EVOS Legends, Eko "Oura" Julianto.
Dalam video tersebut, terlihat Sanz mampu menunjukkan performa gemilang dengan menaikkan level Bruno miliknya sangat cepat jauh meninggalkan yang lain.
Sanz juga berhasil mencapai level maksimal hanya dalam waktu sembilan menit saja, hal ini memperkuat bahwa Sanz masih menjadi salah satu jungler terbaik di MPL.
Hasilnya, ONIC Esports mampu mengalahkan EVOS Legends kedudukan 22-2, dan membuat Si Landak Kuning berada di peringkat kedua klasemen sementara usai pekan ketujuh.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Bigetron Red Aliens Juara Regular Season PMPL Indonesia Season 3 https://t.co/WATE6NP3Km
— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 11, 2021
Berita Esports lainnya:
Gagal di MPL Indonesia Season 7, Netizen Tetap Banjiri Pujian untuk Aura Fire
BTR Zuxxy Sebut Genesis Dogma GIDS Paling Menonjol di PMPL Indonesia Season 3