- Pengembang PUBG Mobile, Tencent, kembali mengumumkan perkembangan usahanya dalam melawan tindak kecurangan.
- Pengumuman tersebut terungkap lewat unggahan akun media sosial PUBG Mobile pada Minggu (7/3/2021).
- Dalam unggahan tersebut Tencent mengklaim telah memblokir lebih dari satu juta akun pemain PUBG Mobile curang.
SKOR.id - Pengembang PUBG Mobile, Tencent, masih terus memerangi tindak kecurangan di gim battle royale miliknya.
Tencent terus menunjukkan keseriusannya dalam memerangi tindak kecurangan di PUBG Mobile.
Hal itu terlihat dari beberapa unggahan PUBG Mobile di akun media sosial mereka terkait program "Ban Pan".
Terbaru, Tencent mengungkapkan telah memblokir lebih dari satu juta akun tepatnya 1.573.454 pemain curang.
Angka tersebut diklaim PUBG Mobile dalam unggahannya di media sosial resmi mereka pada Minggu (7/3/2021).
Gelombang terbaru pemblokiran akun pemain curang PUBG Mobile tersebut terjadi pada 26 Februari-4 Maret 2021.
Dalam data yang dibagikan, terdapat tiga jenis kecurangan yang paling banyak ditemui Tencent dalam gelombang pemblokiran terbaru ini.
Ketiga jenis kecurangan tersebut adalah X-Ray Vision, Auto-Aim Hacks, dan Speed Hacks.
The #BanPan strikes again ❌ ???? From February 26th through March 4th, we permanently banned 1,573,454 accounts from accessing our game. The majority of reasons include:
❌ X-Ray Vision
❌ Auto-Aim Hacks
❌ Speed Hacks
Learn more at ???? https://t.co/YdeCgfdOcr pic.twitter.com/eklH6CFjhA— PUBG MOBILE (@PUBGMOBILE) March 7, 2021
Sementara itu dalam data lainnya terungkap bahwa pemain yang melakukan kecurangan kebanyakan berasal dari peringkat Bronze, kemudian disusul oleh Diamond lalu Platinum dan Crown.
Gelombang sebelumnya, Tencent mengaku telah memblokir lebih dari 1,6 juta pemain curang.
Tencent memang semakin serius dalam usahanya memerangi keberadaan pemain curang belakangan ini.
Pengembang gim asal China tersebut juga tak segan membuka data pemain yang telah berhasil mereka blokir dan hal itu mendapatkan reaksi positif dari para pemain.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kapten RRQ Hoshi Angkat Bicara Soal Performa Buruk Awal Musim MPL ID Season 7 https://t.co/aIm3TlZBKA— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 7, 2021
Berita PUBG Mobile lainnya:
Pengembang Masih Berupaya Bawa PUBG Mobile Kembali ke India
Transfer PUBG Mobile: ONIC Esports Datangkan Dua Pemain Baru