- Matchmaking adalah salah satu hal yang lumayang sering dibahas diantara pemain League of Legends: Wild Rift.
- Tidak seperti MOBA lain, Wild Rift tidak menampilkan berapa perolehan MMR kepada pemain.
- Belum ada pengumuman resmi terkait sistem MMR yang dipakai Wild Rift
SKOR.id - Masalah seputar matchmaking adalah salah satu hal yang lumayang sering dibahas diantara pemain League of Legends: Wild Rift.
Hal tersebut juga disebutkan oleh beberapa channel Youtube yang menyajikan konten Wild RIft salah satunya adalah Kurohiko.
Ketidakseimbangan level antar pemain dalam mode Ranked inilah yang sering menjadi perhatian.
Di League of Legends: Wild Rift, level pemain atau sering kita sebut MMR ini adalah angka yang bekerja di balik layar dan tidak ditampilkan secara langsung.kepada pemain.
Dilansir dari League of Legends PC, angka itulah yang menunjukkan kemampuan seorang pemain. Dengan angka ini, sistem akan memasangkan pemain dengan mereka yang memiliki MMR serupa.
Sistem akan memasangkan pemain tersebut dengan pemain dari peringkat yang sedikit lebih tinggi.
Hal serupa juga bisa terjadi jika seorang memiliki MMR rendah, mereka akan dipertemukan pemain dengan peringkat yang sedikit di bawah pemain tersebut.
Lihat postingan ini di Instagram
Sebagai contoh, apabila kalian memiliki peringkat Platinum dan mendapat 1-2 pemain Gold, itu berarti pemain Gold tersebut memiliki angka MMR hampir sama dengan kalian.
Kebalikannya, apabila memiliki peringkat Silver dan ada 1-2 pemain Gold, itu berarti mereka memiliki nilai MMR hampir sama dengan kalian.
Namun hingga saat ini, Riot Games masih belum mengungkap secara jelas bagaimana cara kerja MMR mereka, berapa angka yang didapatkan atau hilang saat pemain memenangkan atau kalah dalam pertandingan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Onic Esports Resmi Umumkan Roster MPL Indonesia Season 7 https://t.co/yh61Abv5au— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 13, 2021
Fitur esport lainnya:
Aerowolf Sudah Bentuk Tim Esports untuk Divisi Wild Rift
Penjelasan Singkat Event Lunar Beast di League of Legends: Wild Rift
Riot Games Gelar Turnamen Pramusim League Of Legends: Wild Rift Southeast Asia 2021