- Wakil Indonesia di gelaran DPC SEA 2021 divisi 1, BOOM Esports, harus rela tumbang dari TNC Predator.
- Duel keduanya berlangsung pada pekan keempat DPC SEA 2021 divisi 1, Rabu (10/2/2021).
- BOOM Esports tak berkutik saat menghadapi TNC Predator dan tumbang dengan skor 0-2.
SKOR.id - BOOM Esports gagal taklukkan TNC Predator di pekan keempat DPC SEA 2021 divisi 1.
Satu-satunya wakil Indonesia di gelaran DPC SEA 2021 divisi 1, BOOM Esports, baru saja tertimpa nasib sial.
Pasalnya BOOM baru saja dikalahkan oleh wakil Filipina, TNC Predator.
Kekalahan 0-2 tersebut terjadi dalam laga pekan keempat DPC SEA 2021 divisi 1, Rabu (10/2/2021).
BOOM Esports sebetulnya mengawali laga dengan cukup baik.
Mikoto cs berhasil meredam kekuatan TNC Predator pada sebagian besar waktu ronde pertama.
Bahkan secara net worth, BOOM Esports sempat unggul jauh sekitar 34 ribu gold atas TNC Predator.
Sayangnya anak-anak BOOM Esports melakukan beberapa blunder yang membuat TNC Predator mendapatkan momentum untuk membalikkan keadaan.
Bahkan akibat beberapa kesalahan tersebut, BOOM Esports harus merelakan kemenangan ronde pertama yang bisa dibilang ada di depan mata direnggut TNC Predator.
Nasib sial BOOM esports berlanjut saat melakoni ronde kedua.
GGWP @TNCPredator
Today's match isn't doing well for us but we take it as an evaluation to moving forward in the next match pic.twitter.com/8lnSlxKRKn— BOOM Esports (@boomesportsid) February 10, 2021
Bedanya, kali ini Drew cs tak bisa berbuat banyak akibat gempuran demi gempuran yang dilancarkan sang lawan.
Akhirnya BOOM pun tumbang dari sang lawan pada menit ke-35 yang membuat TNC Predator memenangkan laga dengan skor 2-0.
Meski kalah, untungnya hasil tersebut tak mengubah posisi BOOM Esports di papan klasemen sementar.
BOOM Esports masih berada di peringkat kelima dengan koleksi dua kali menang dan tiga kekalahan.
Sementara itu TNC Predator juga masih berada di tempt ketiga dengan catatan tiga kemenangan dan dua kali kalah.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Xin Urungkan Niat Bermain di MPL ID Season 7 Nanti https://t.co/iXLULCaxsE— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 10, 2021
Berita Dota 2 lainnya:
Rekap DPC China 2021 Pekan Ketiga: Team Aster Lengserkan Vici Gaming
Rekap DPC China 2021 Pekan Ketiga: Team Aster Lengserkan Vici Gaming