- 8 tim MPL Indonesia Season 6 sudah menyelesaikan pertandingan di pekan keenam pada Jumat (18/9/2020) hingga Minggu (20/9/2020).
- Sejumlah hasil-hasil menarik dan cukup mengejutkan datang dari laga-laga yang berlangsung di pekan keenam.
- Hasil-hasil tersebut membuat pergerakan pada tabel klasemen MPL Indonesia Season 6 hingga pekan keenam.
SKOR.id - 8 tim MPL Indonesia Season 6 sudah menyelesaikan pertandingan di pekan keenam pada Jumat (18/9/2020) hingga Minggu (20/9/2020).
Sejumlah hasil-hasil menarik dan cukup mengejutkan datang dari laga-laga yang berlangsung di pekan keenam.
Hal tersebut membuat sejumlah perubahan yang cukup signifikan pada tabel klasemen regular season MPL Indonesia Season 6.
Peringkat pertama di klasemen regular season MPL Indonesia Season 6 tidak lagi ditempati oleh ONIC Esport.
Puncak klasemen di akhir pekan keenam MPL Indonesia Season 6 berhasil diambil alih oleh Alter Ego.
Kesuksesan Alter Ego mengalahkan ONIC Esport pada Sabtu (19/9/2020) membuat mereka berhasil ke puncak.
Selain itu kekalahan yang diterima ONIC Esport dari Genflix Aerowolf pada Jumat (18/9/2020) juga menjadi alasan tim berlogo landak itu harus turun posisi.
Posisi kedua pada klasemen regular season MPL Indonesia Season 6 berhasil diamankan oleh Bigetron Alpha.
Renbo dkk mampu meraih dua kemenangan dari dua laga di pekan keenam MPL Indonesia Season 6.
BTR Alpha sukses menang 2-0 atas AURA Fire Jumat (18/9/2020) kemudian kembali meraih kemenangan saat menghadapi Geek Fam ID dengan skor 2-1.
Semua Player PUBG Mobile Punya Peluang Main Bareng Personil Blackpinkhttps://t.co/Isrj8tDtpw— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 20, 2020
Pemuncak klasemen di awal pekan keenam, ONIC Esport harus rela terdampar di peringkat ketiga setelah tak lagi berada di posisi pertama.
ONIC menelan dua kekalahan dari Genflix Aerowolf dan Alter Ego pada Jumat dan Sabtu yang membuat posisi mereka turun.
Bahkan pada Sabtu, setelah kalah dari Alter Ego, ONIC Esport sempat berada di peringkat keempat pada tabel klasemen.
Peringkat keempat usai pekan keenam MPL Indonesia Season 6 berhasil dikuasai oleh RRQ Hoshi.
RRQ Hoshi berhasil naik peringkat setelah sebelumnya berada di posisi kelima pada pekan kelima lalu.
Modal satu kemenangan atas AURA Fire membuat posisi RRQ Hoshi melambung di klasemen pekan keenam.
Perbandingan Performa Tim-tim di Fase Liga PMPL Indonesia Season 1 dan 2https://t.co/8eNTcJYfE8— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 20, 2020
Posisi kelima pada tabel klasemen MPL Indonesia Season 6 hingga akhir pekan keenam diisi oleh EVOS Legends.
EVOS Legends harus bertukar posisi dengan RRQ Hoshi setelah takluk dari Genflix Aerowolf Minggu (20/9/2020) dengan skor 0-2.
Padahal EVOS Legends sempat bertengger di peringkat ketiga pada Sabtu (19/9/2020) setelah mengalahkan Geek Fam ID 2-0.
Genflix Aerowolf yang secara mengejutkan mampu menaklukkan ONIC Esport dan EVOS Legends posisinya masih belum beranjak dari peringkat keenam.
Pertukaran posisi juga terjadi pada dua tim di peringkat tujuh dan delapan MPL Indonesia Season 6.
AURA Fire tak lagi berada di juru kunci dan kini berada di peringkat ketujuh, sementara Geek Fam ID yang harus turun ke peringkat kedelapan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil MPL Indonesia Season 6 Hari Ketiga Pekan Keenam, EVOS Legends Tak Berdayahttps://t.co/QSjWz5EZVv— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 20, 2020
Berita MPL Indonesia Season 6 lainnya:
Hasil MPL Indonesia Season 6 Hari Ketiga Pekan Keenam, EVOS Legends Tak Berdaya
Hasil MPL Indonesia Season 6 Hari Kedua Pekan Keenam
Hasil MPL Indonesia Season 6 Hari Terakhir Pekan Kelima, RRQ Hoshi Sukses Balas Dendam