- Kedua tim asal Indonesia itu berhasil masuk sebagai 16 besar tim terbaik untuk lolos ke Super Weekend.
- Bigetron Red Aliens dengan performa konsistennya berhasil menempati peringkat kedua di tabel klasemen weekdays.
- Morph berhasil menempati peringkat ke-16 pada tabel klasemen Weekdays dengan perolehan 24 poin.
SKOR.id - Bigetron Red Aliens dan Morph Team bermain baik di hari pertama pekan kedua fase Liga Weekdays PMWL 2020.
Kedua tim asal Indonesia itu berhasil masuk sebagai 16 besar tim terbaik untuk lolos ke Super Weekend.
Bigetron Red Aliens dengan performa konsistennya berhasil menempati peringkat kedua di tabel klasemen weekdays.
BTR RA berhasil mengemas 52 poin dari empat round yang mereka mainkan pada hari pertama ini.
Performa konsisten dengan beberapa kali kill poin mencapai dua digit membuat BTR Luxxy dkk stabil di papan atas.
Bigetron RA hanya harus mempertahankan performa mereka pada hari kedua untuk lolos kembali ke Super Weekend.
Sementara Morph Team yang tampil dengan player terbaiknya di PMPL Indonesia 2020 juga tampil sangat baik.
Jeixy dkk bermain baik di dua map awal namun di dua map terakhir performanya kurang baik
Morph berhasil menempati peringkat ke-16 pada tabel klasemen Weekdays dengan perolehan 24 poin.
Morph wajib meningkatkan performanya agar posisi mereka tetap aman di 16 besar weekdays untuk melaju ke Super Weekend.
Kedua tim Indonesia akan kembali melalui fase Liga Weekdays hari kedua pada Rabu (21/7/2020).
Masih ada empat round yang harus dipertandingkan oleh Bigetron dan Morph pada hari esok untuk menentukan tim yang lolos ke Super Weekend.
Hanya 16 tim dari fase Liga Weekdays yang akan melaju mulus ke fase Super Weekend.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Motor Keren Milik Yamaha Kini Bisa Dikendarai di Gim PUBG Mobilehttps://t.co/qnUVHv5bEi— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 13, 2020
Berita PMWL 2020 lainnya:
Motor Keren Milik Yamaha Kini Bisa Dikendarai di Gim PUBG Mobile
Video: Clutch BTR Ryzen Saat Hadapi RRQ Athena di PMWL 2020 Hari Ketiga Super Weekend
Hasil Hari Ketiga Super Weekend Pekan Pertama PMWL 2020 zona Timur