- Sekuel terakhir yang dikeluarkan gim Crash Bandicoot hadir pada tahun 1998 dengan judul Crash Bandicoot: Warped.
- Sekuel keempat dari Crash Bandicoot diberi judul Crash Bandicoot: It's about Time oleh sang developer.
- Sekuel keempat dari gim Crash Bandicoot itu akan dirilis pada konsol PlayStation 4 dan juga Xbox.
SKOR.id - Gim terkenal pada era tahun 2000an, Crash Bandicoot, akan mengeluarkan sekuel terbarunya.
Penantian yang cukup panjang harus ditunggu oleh para penggemar gim Crash Bandicoot sebelum sekuel keempatnya dirilis.
Sekuel terakhir yang dikeluarkan gim Crash Bandicoot hadir pada tahun 1998 dengan judul Crash Bandicoot: Warped.
Ya, para penggemar Crash Bandicoot harus menunggu hingga 22 tahun untuk seri terbarunya pada 2020.
Sekuel keempat dari Crash Bandicoot diberi judul Crash Bandicoot: It's about Time oleh sang developer.
Crash Bandicoot: It's about Time akan mulai dirilis pada 2 Oktober 2020 mendatang.
Sekuel keempat dari gim Crash Bandicoot itu akan dirilis pada konsol PlayStation 4 dan juga Xbox.
Harga yang dibanderol untuk Crash Bandicoot: It's About Time adalah 59,99 dolar AS atau sekitar Rp 850 ribu.
Setelah sekuel terakhir dirilis pada tahun 1998, banyak developer yang juga merilis gim Crash Bandicoot.
Namun gim-gim yang menampilkan Crash tersebut tidak mampu menandingi sekuel asli dari Crash Bandicoot.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Oscar ''Mixwell'' Canellas Colocho Ungkap Alasannya Pindah ke Valoranthttps://t.co/ieyVkHwC1B— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 24, 2020
Berita Esport lainnya:
Produksi Nintendo Switch Mulai Kembali Normal
Lukas ''Gla1ve'' Rossander Kembali ke Tim CS:GO Astralis Agustus Mendatang