- Memiliki pasangan atau tidak, merupakan keputusan yang boleh diambil siapapun.
- Akan tetapi menurut para ahli, mereka yang terlalu lama menjomblo bisa berada dalam masalah serius.
- Setidaknya inilah empat bahaya terlalu lama menjomblo.
SKOR.id - Ternyata terlalu lama menjomblo bisa menimbulkan beberapa masalah bagi kesehatan mental.
Seperti diketahui, banyak yang berpendapat jika memiliki pasangan adalah suatu hal yang lebih bahagia ketimbang menjomblo.
Sebab dengan berpasangan, maka seseorang akan memiliki teman untuk berbagi keluh kesah dan kisah menarik setiap harinya.
Meski demikian, tak sedikit juga orang yang lebih suka hidup sendiri alias tanpa pasangan.
Selain lebih bebas, hidup menjomblo juga tidak ruwet. Sebab yang ada di pikiran mereka adalah sebenar-benarnya hal-hal penting saja.
Bahkan, keputusan menjomblo juga dipilih karena seseorang sedang fokus pada tujuan hidup dan pencapaian-pencapaian yang diidamkan.
Tanpa ingin mengatakan bahwasannya memiliki pasangan adalah suatu keharusan, ternyata ada bahaya yang datang ketika seseorang terlalu lama menjomblo.
Dilansir dari Mejorconsalud, inilah lima bahaya terlalu lama menjomblo:
Dipandang sebelah mata
Salah satu hal yang mungkin dirasakan para jomblo adalah stigma dari masyarakat.
Mereka yang memilih untuk tetap menjomblo dalam kurun waktu tertentu (atau selamanya) sering dianggap tidak laku.
Secara mental, tentu ini sangat menganggu. Sebab sebagai manusia, dipandang sebelah mata adalah salah satu hal yang dapat memengaruhi alam bawah sadar.
Padahal belum tentu jika alasan seseorang menjomblo adalah tidak laku. Bisa jadi, orang tersebut sedang berusaha mewujudkan jutaan mimpunya di masa kecil.
Terbelenggu dengan masa lalu
Selain soal mimpi, beberapa orang memutuskan untuk tetap menjomblo karena adanya pengalaman pahit tentang hubungan di masa lalu.
Perasaan dan keyakinan ini sebenarnya tidak begitu baik. Sebab terus menerus hidup di masa lalu membuat seseorang enggan melangkah dan mencari hal-hal baru.
Bahkan, terbelenggu masa lalu juga membuat manusia sulit menerima hal positif tentang suatu masalah yang sama.
Pandangan sempit
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa salah satu kelebihan memiliki pasangan adalah adanya teman yang bisa diajak saling berbagi.
Itulah mengapa pandangan orang yang memiliki pasangan tentang suatu masalah bisa lebih luas ketimbang mereka yang sendiri.
Kecerdasan sosial memburuk
Ini adalah bahaya yang paling banyak ditakutkan oleh para ahli dari mereka yang terlalu lama menjomblo.
Orang yang terlalu asik dengan dunia sendiri seringkali memiliki sosial yang buruk.
Sebab dalam pikirannya, ia tidak mempercayai siapapun kecuali dirinya sendiri. Mental ini akan berpengaruh terhadap kehidupan sosial seseorang.
Prediksi Starting XI Manchester United di Bawah Zinedine Zidane, Ada 4 Nama Baru https://t.co/YE1gQoySRV— SKOR.id (@skorindonesia) October 29, 2021
Berita Bugar Lainnya
Manfaat dan Kandungan Gizi pada Jagung yang Harus Diketahui
Mengenal Siwak dan 5 Manfaat Bagi Kesehatan Gigi serta Mulut