- Berikut ini adalah jenis makanan yang dapat menambah imun tubuh.
- Dalam masa pandemi Covid-19, penting untuk menjaga imunitas.
- Asupan seperti yoghurt, buah bervitamin C, hingga kerang merupakan asupan yang bisa membantu memperkuat imun tubuh.
SKOR.id - Berikut ini adalah asupan makanan yang bisa membuat sistem imun tubuh lebih kuat.
Beberapa di antaranya sudah menjadi bahan makanan tradisional dan telah digunakan di masa lalu hingga saat ini.
Ketika pandemi Covid-19 terjadi pada tahun lalu, jamu yang terbuat dari rempah menjadi bahan yang sering dikonsumsi untuk mencegah terpapar Covid-19.
Sejatinya, semua bahan tersebut memberikan kekuatan atau daya tahan tubuh menjadi lebih kuat. Imun di tubuh kita bisa menangkal berbagai virus.
Menjaga imunitas tubuh penting selama masa pandemi COVID-19. Nah, salah satu cara paling baik untuk menjaga tubuh tetap sehat adalah dengan menerapkan pola makan bergizi.
Mengonsumsi makanan bergizi bisa membantu sistem kekebalan tubuh untuk berfungsi secara optimal.
Dengan memiliki sistem kekebalan tubuh yang sehat, kamu bisa terlindungi dari berbagai macam penyakit, termasuk dari virus corona atau COVID-19.
Berikut ini jenis makanan penambah imun untuk mencegah corona:
1. Yoghurt
Yoghurt mengandung probiotik alami yang membantu pembentukan bakteri baik dalam tubuh kamu. Namun, harus dikonsumsi yogurt yang tepat tentunya.
Bakteri baik dalam yogurt merangsang sistem kekebalan tubuh kamu untuk membantu melawan penyakit.
Akan lebih baik memilih yoghurt tanpa rasa daripada yoghurt yang diberi rasa dan kaya akan gula. Kita dapat menambahkan sedikit madu jika ingin menambah rasa.
2. Kunyit
Rempah-rempah berwarna kuning ini dikenal akan sifat antioksidan. Kunyit sudah digunakan selama bertahun-tahun untuk mengobati penyakit akibat peradangan.
Kurkumin, senyawa yang memberi warna khas pada kunyit amembantu penyembuhan luka dan infeksi.
Senyawa tersebut membantu mengurangi kerusakan otot akibat berolahraga. Berdasarkan temuan dari penelitian, kurkumin dapat memperkuat kekebalan tubuh dan memiliki sifat antivirus.
3. Bawang Putih
Bawang putih juga makanan anti-virus alami yang bisa memberikan perlindungan dari flu musiman.
Selain itu, konsentrasi tinggi akan senyawa yang mengandung sulfur, seperti allicin, juga membuat bawang putih bisa membantu menambah kekebalan tubuh.
4. Buah-buahan Asam
Saat sedang mengalami flu, kita mungkin sering diminta banyak mengonsumsi vitamin C.
Vitamin tersebut membantu membangun sistem kekebalan tubuh kamu. Orang yang sudah terinfeksi COVID-19 juga diberikan vitamin C melalui intravena.
Namun, jangan terlalu berlebihan. Ada baiknya mengonsumsi sesuai anjuran dokter.
Vitamin C bisa ditemukan pada hampir semua buah-buahan asam, seperti jeruk, jeruk nipis, jeruk lemon, dan grapefruit.
5. Kerang
Kerang mungkin bukan makanan yang terpikirkan oleh kamu ketika ingin meningkatkan sistem kekebalan tubuh, tapi beberapa jenis kerang mengandung seng (zinc).
Seng berperan penting dalam membantu sel kekebalan agar bisa berfungsi sebagaimana mestinya.
Beberapa jenis kerang yang kaya seng, antara lain tiram, kerang, kepiting, dan lobster. Seng juga bisa ditemukan dalam makanan, seperti kacang mete, buncis, dan lain-lain.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Rekomendasi Game Simulasi untuk Temani Masa Perpanjangan PPKM https://t.co/rTvFjJ8Fia— SKOR.id (@skorindonesia) July 21, 2021
Berita kebugaran lainnya: