- Michael Jordan mengikuti Big Rock Blue Marlin Tournament di Morehead City, North Carolina.
- Dalam lomba memancing itu, Michael Jordan menangkap ikan Blue Marlin seberat lebih dari 200 kg.
- Ini kali pertama legenda NBA tersebut ikut kejuaraan memancing di kampung halamannya.
SKOR.id - Jiwa kompetitif legenda NBA dan Chicago Bulls Michael Jordan memang tidak pernah padam meskipun usianya hampir 60 tahun.
Pada Selasa (9/6/2020), MJ, sapaan Michael Jordan, mengikuti kejuaraan memancing, 62nd Annual Big Rock Blue Marlin Tournament.
Dalam perlombaan itu, Michael Jordan sukses menangkap ikan seberat 442,3 pon atau 200,62 kg. Panjang ikan tersebut juga luar biasa, mencapai 2,48 meter.
Berita Entertainment Lainnya: Lakukan Skydiving, Misi Peter Crouch untuk Hilangkan Ketakutan Usai Pensiun
Kejuaraan memancing Big Rock Blue Marlin yang dihelat di Morehead City, North Carolina, Amerika Serikat (AS) itu masih berlangsung hingga beberapa hari ke depan.
Jadi, MJ, yang juga diketahui sebagai pemilik tim NBA Charlotte Hornets, masih memiliki peluang untuk menangkap ikan yang lebih besar.
"Sudah lama saya tidak ke Morehead City. Kota ini berjarak 100 mil (sekitar 160,93 km) dari Wilmington (kota tempat tinggal Michael Jordan)," ujar sang legenda.
"Saya senang bisa kembali dan terima kasih karena sudah diundang berpartisipasi dalam perlombaan (memancing) ini," Jordan menambahkan.
MJ mengatakan, ini bukan turnamen memancing pertamanya. Namun, baru kali ini ia ikut kejuaraan yang berlangsung di negara bagian North Carolina.
Big Rock Blue Marlin Tournament tahun ini menyediakan total hadiah fantastis, yakni 3,4 juta dolar AS (sekitar Rp475, 8 miliar).
Sebagai orang yang gemar berkompetisi, Michael Jordan tentu saja sangat termotivasi untuk dapat bersaing dalam kejuaraan memancing ini.
Jiwa kompetitif MJ tercermin dari hobinya berjudi. Sosok yang dianggap pemain NBA terbaik sepanjang masa itu sering bertaruh saat bermain golf dengan rekan-rekannya.
Tak hanya golf, Michael Jordan pun senang mempertaruhkan uangnya dalam permainan kartu blackjack.
Dengan tangkapan 200,62 kg, MJ hanya menempati peringkat keenam. Namun, ia masih memiliki waktu dua hari lagi untuk memperbaiki posisinya.
Berita Entertainment Lainnya: Rindu Kakek, Petenis Katie Boulter Jadi Sukarelawan di Panti Jompo
Sebagai catatan, peserta yang mampu mendapatkan tiga ikan Blue Marlin terbesar berhak atas hadiah 1,1 juta dolar AS (sekitar Rp15,3 miliar).
Atmosfer di pantai menegangkan saat perahu Michael Jordan, Catch 23, ditarik ke dermaga. Penonton antusias melihat seorang legenda mengeluarkan ikan tangkapannya.
"Suasana begitu mendebarkan, tetapi mengasyikkan. Seluruh penonton menantikannya," kata Direktur Eksekutif Big Rock Blue Marlin Tournament, Crystal Hasmer.
"Rasanya sulit dipercaya ada seorang Michael Jordan. Ini tentu merupakan berkah untuk turnamen maupun kota kecil (Morehead City) ini," ia menambahkan.