- Bek sayap timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam siap bawa skuad Garuda meraih kemenangan atas Thailand di Piala AFF 2022.
- Asnawi Mangkualam mengaku sudah mengetahui kekuatan Thailand di Piala AFF 2022.
- Timnas Indonesia akan melakoni laga ketiganya di Grup A Piala AFF 2022 melawan Thailand tengah pekan ini.
SKOR.id - Bek sayap timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam mengaku sudah mengetahui kekuatan Thailand di Piala AFF 2022.
Timnas Indonesia akan melakoni laga ketiganya di Grup A Piala AFF 2022 melawan Thailand, Kamis (29/12/2022).
Laga kedua tim tersebut akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.
Asnawi mengaku, skuad Garuda sudah mempelajari permainan Thailand dan akan memberikan hasil terbaik untuk timnas Indonesia.
Lebih lanjut pemain yang kini merumput di K League 2 bersama Ansan Greeners itu mewaspadai kualitas kapten timnas Thailand, Theerathon Bunmathan.
"Saya lihat dia (Theerathon) saat ini tidak bermain di posisi bek kiri. Dalam beberapa pertandngan, dia bermain sebagai gelandang," ujar Asnawi.
"Saya sudah mengetahui untuk mengantisipasi apa yang akan Theerathon lakukan dalam pertandingan nanti."
"Saya juga sudah mengetahui bagaimana cara mengantisipasi cara theraton bermain," ucapnya.
Selain menganalisa permainan Thailand, Asnawi juga mengatakan mental bertanding sangat penting dalam laga kontra Thailand.
"Tentu besok yang saya siapkan adalah mental tanding. Siapa yang kuat itu yang akan menang pada pertandingan besok," kata Asnawi.
Menurut Asnawi, cuaca ekstrem yang kini sedang melanda Indonesia tidak akan berdampak bagi skuad Garuda.
Pemain berusia 23 tahun itu berharap para pemain bisa menjaga kondisi dengan baik jelang menghadapi Thailand.
"Kami tidak tahu besok akan hujan atau tidak," kata mantan pemain PSM Makassar ini.
"Tetapi yang terpenting, kami harus siap dalam pertandingan. Kami juga akan selalu siap memainkan apa yang diinstruksikan pelatih," katanya memungkasi.
Walaupun bermain di kandang, laga melawan Thailand bukan pertandingan yang mudah bagi timnas Indonesia.
Sebagai informasi, lima pertemuan terakhir sejak 2018, timnas Indonesia belum berhasil sekalipun mengalahkan pasukan Gajah Perang, julukan timnas Thailand.
Dalam lima pertandingan tersebut, skuad Garuda hanya mampu berhasil meraih dua hasil seri dan tiga kekalahan.
Baca juga berita Timnas Indonesia lainnya:
Piala AFF 2022: Jordi Amat Bicara Kekuatan Thailand dan Harapan untuk Timnas Indonesia
Piala AFF 2022: Thailand Percaya Diri Mampu Bungkam Indonesia di SUGBK