- Rangkaian uji coba timnas U-20 Indonesia selama berada di Spanyol berakhir tanpa kemenangan.
- Pada laga uji coba terakhir, timnas U-20 Indonesia dan Malaga U-19 bermain imbang tanpa gol.
- Sebelumnya, timnas U-20 Indonesia sudah menelan tiga kekalahan beruntun selama menggelar TC di Negeri Matador.
SKOR.id – Timnas U-20 Indonesia kembali gagal meraih kemenangan pada laga uji coba lanjutan yang berlangsung di Spanyol. Kali ini, Garuda Muda ditahan imbang Malaga U-19.
Dalam duel yang berlangsung di Marbella Football Center Malaga, Spanyol, Rabu (23/11/2022) itu, timnas U-20 Indonesia dan Malaga U-19 bermain sama kuat 0-0.
Laga latih tanding kontra Malaga U-19 ini sekaligus menutup rangkaian pemusatan latihan serta uji coba Marselino Ferdinan dan kawan-kawan selama berada di Negeri Matador.
Sebelumnya, mereka sempat mengalami kekalahan telak ketika menjajal Valerenga Fotball U-20 di tempat yang sama, Selasa (22/11/2022).
Pada pertandingan itu, pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan kesempatan para pemain yang jarang bermain untuk tampil sebagai starter.
Nama-nama seperti Alfriyanto Nico, Marcell Januar, Ginanjar Wahyu dan kiper Erlangga Setyo dimainkan sejak menit pertama.
Adapun pilar utama skuad Garuda, macam Marselino Ferdinan, Ronaldo Kwateh, hingga Justin Hubner, dibangkucadangkan di Marbella Football Center, Malaga.
Hasilnya, skuad Garuda Muda digebuk empat gol tanpa balas oleh Valerenga Fotball U-20.
Kekalahan itu menjadi hasil buruk ketiga yang diraih timnas U-20 Indonesia selama berada di Spanyol.
Sebelumnya, juga menelan dua kekalahan kontra Prancis U-20 (0-6) dan Slovakia U-20 (1-2).
Dengan demikian, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan mencatatkan satu imbang dan tiga kekalahan selama mengikuti rangkaian uji coba di Negeri Matador.
Setelah pemusatan latihan ini rampung, timnas U-20 Indonesia rencananya akan pulang ke Tanah Air pada tanggal 24 dan 25 November 2022.
Berikut Rekap Hasil Uji Coba Timnas U-20 Indonesia Selama TC di Spanyol:
23/11/2022 – Timnas U-20 Indonesia vs Malaga U-19 (0-0)
22/11/2022 – Timnas U-20 Indonesia vs Valerenga Fotball U-20 (0-4)
19/11/2022 – Timnas U-20 Indonesia vs Slovakia U-20 (1-2)
17/11/2022 – Timnas U-20 Indonesia vs Prancis U-20 (0-6)
Baca Juga Berita Timnas U-20 Indonesia Lainnya:
Menpora Jelaskan Piala Dunia U-20 2023 Dibuka dengan Sederhana, Tiga Stadion Jadi Opsi
Timnas U-20 Indonesia Rasakan Kekalahan Ketiga Beruntun pada Uji Coba di Spanyol