- Pembukaan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia dipastikan tidak semeriah pembukaan Piala Dunia 2022 Qatar.
- Piala Dunia U-20 2023 dibuka dengan sederhana, meski rencananya ingin semeriah pembukaan Asian Games 2018.
- Menpora RI, Zainudin Amali, juga menyinggung soal calon veneu pembukaan Piala Dunia U-20 2023.
SKOR.id - Gegap gempita upacara pembukaan Piala Dunia 2022 di Qatar tidak akan ditiru Indonesia yang bakal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Pembukaan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia akan dilangsungkan secara sederhana. Adapun jadwal pembukaan ajang tersebut yakni pada 20 Mei 2023.
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali, menjelaskan bahwa upacara pembukaan yang sederhana sudah diatur oleh FIFA.
Padahal, sejatinya, Menpora sudah meminta izin ke Presiden RI Joko Widodo untuk membuat pembukaan Piala Dunia U-20 2023 semeriah pembukaan Asian Games 2018.
Namun, karena terbentur aturan FIFA, Indonesia rencananya hanya akan membuka Piala Dunia U-20 2023 dengan kata-kata sambutan.
"Nanti di (Piala Dunia) U-20 itu tidak ada gegap gempita pembukaan seperti yang senior," kata Zainudin Amali, dikutip dari situs resmi Kemenpora.
"Pembukaan U-20 itu adalah pertandingan pertama, paling ada kata-kata pengantar yang tidak lebih dari 5 menit."
"Padahal saya sudah minta dan Pak Presiden Jokowi juga minta setidaknya supaya ada pembukaan yang meriah seperti pembukaan Asian Games, tetapi ternyata aturan FIFA tidak memungkinkan untuk itu."
Lebih lanjut, terkait venue pembukaan Piala Dunia U-20 2023, pemerintah telah menyiapkan tiga opsi kepada FIFA.
Tiga stadion yang dimaksud yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).
Namun, menurut Zainudin Amali, pihak yang akan memutuskan lokasi pembukaan Piala Dunia U-20 2023 ialah FIFA.
"Jadi tiga itu (Jakarta, Solo, Surabaya) yang menjadi alternatif pilihan kita, tergantung FIFA yang memutuskan, bukan kami," ujar Menpora.
Baca Juga Berita Kemenpora Lainnya:
Buka Open Golf Tournament, Menpora Amali Inginkan Porwanas Digelar 2 Tahun Sekali
Menpora Tunggu Jadwal Longgar Kapolri untuk Bahas Izin Lanjutan Liga 1 2022-2023
Temui Menpora, Utusan Presiden AFF Bawa Pesan Khusus untuk Indonesia