- Timnas U-20 Indonesia akan melakoni dua pertandingan uji coba melawan tim lokal Spanyol.
- Dua tim lokal Spanyol yang akan dihadapi adalah, Valerenga Fotball dan Malaga U-20.
- Laga melawan Valerenga Fotball akan dimainkan pada hari ini, Selasa (22/11/2022) sore waktu setempat.
SKOR.id - Pertandingan uji coba timnas U-20 Indonesia dalam pemusatan latihan di Spanyol belum selesai.
Timnas U-20 Indonesia dipastikan akan menghadapi dua tim lokal asal Spanyol.
Tim asuhan Shin Tae-yong bakal menjajal kekuatan Valerenga Fotball dan Malaga U-20.
Laga melawan Valerenga Fotball, yang merupakan tim asal Norwegia akan dihelat, Selasa (22/11/2022) malam, di Marbella Football Center.
Sementara, pertandingan kontra Malaga U-20 kabarnya bakal dilangsungkan, Rabu (23/11/2022).
"Iya benar (timnas U-20 Indonesia akan menghadapi dua tim itu), kata Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri ketika dikonfirmasi awak media, Selasa (22/11/2022).
Dua laga itu, merupakan pertandingan uji coba terakhir timnas U-20 Indonesia di Spanyol.
Sebelumnya, Muhammad Ferarri dan kawan-kawan sudah melakoni dua pertandingan uji coba di Spanyol, yakni menghadapi timnas Prancis U-20 dan timnas Slovakia U-20.
Dua pertandingan itu berakhir dengan kekalahan. Timnas U-20 Indonesia menyerah 0-6 dari Prancis U-20 dan 1-2 dari Slovakia U-20.
Selain itu, timnas U-20 Indonesia juga memainkan tujuh pertandingan uji coba saat menjalani pemusatan latihan di Turki.
Ketujuh hasil itu yakni, menang 2-1 atas Cakallikli Spor, kalah 1-2 dari Turki U-20, menang dan imbang atas Moldova U-20 (3-1 dan 0-0).
Selain itu, menang 3-2 atas Antalyaspor U-20, imbang 3-3 dengan tim Norwegia Baerum SK, dan kalah 0-2 dari tim Arab Saudi Al-Adalah FC.
Sebagai informasi, ada total 16 alumni Liga TopSkor dalam skuad timnas U-20 Indonesia yang mengikti TC di Turki dan Spanyol.
Mereka adalah Ahmad Rusadi, Aulia Ramadhan, Cahya Supriadi (kiper), Dimas Juliono, Dony Tri Pamungkas, Ferdiansyah, Frezzy Al Hudaifi, M Rayhan Utina, dan Kadek Arel.
Selain itu ada pula nama Kakang Rudianto, Muhammad Ferarri, Rabbani Tasnim, Robi Darwis, Ronaldo Kwateh, Razzaa Fachrezi, serta Zanadin Fariz.
Berita Liga TopSkor lainnya:
Dua Alumni Liga TopSkor Bersyukur Keluarga Selamat dari Bencana Gempa Cianjur