- Striker timnas Indonesia, Ezra Walian, menjagokan timnas Belanda yang akan menjadi juara Piala Dunia 2022.
- Menurut pemain naturalisasi Persib Bandung itu, timnas Belanda bakal mengakhiri puasa gelarnya di Piala Dunia.
- Ezra Walian menyadari ada Brasil dan Argentian yang jadi pesaing, tapi timnas Belanda punya Frenkie de Jong.
SKOR.id – Striker naturalisasi timnas Indonesia, Ezra Walian, meyakini timnas Belanda akan menjadi juara di Piala Dunia 2022 yang sekaligus mengakhiri penantian panjangnya.
Bagi Ezra Walian, mendukung Belanda sebagai jagoan di Piala Dunia 2022 tak butuh banyak alasan. Sebab, bagaimanapun juga, dia sudah lahir dan besar di Negeri Kincir Angin.
Meski demikian, pemain Persib Bandung ini juga tak menutup mata jika perjuangan timnas Belanda untuk mengakhiri puasa gelar Piala Dunia adalah perkara yang tidak mudah.
Pasalnya, ada beberapa lawan tangguh yang harus disingkirkan De Oranje untuk menjuarai Piala Dunia 2022, setelah sempat masuk final sebanyak tiga kali tapi terus gagal juara.
"Belanda harus menang dan optimistis juara. Memang ada Brasil yang menjadi tim bagus, lalu ada Argentina juga," kata Ezra Walian.
"Namun, saya positif mendukung Belanda dan optimistis akan juara," ia menambahkan, dikutip dari situs resmi Persib.
Adapun timnas Belanda bakal mengawali langkahnya di Grup A Piala Dunia 2022 dengan menghadapi Senegal di Stadion Al Thumama, Senin (21/11/2022) pukul 23.00 WIB.
Salah satu nama pemain yang menjadi andalan Ezra Walian di skuad De Oranje pada Piala Dunia 2022 ialah Frenkie de Jong, gelandang yang merumput bersama FC Barcelona.
De Jong diakui mantan pemain PSM Makassar ini memiliki sederet kemampuan yang mumpuni untuk menunjang kinerjanya sebagai gelandang kreatif.
Selain visi bermain, eks-pemain Ajax Amsterdam itu juga memiliki beberapa atribut lainnya seperti kemampuan menggiring dan akurasi umpan yang tajam.
"Pemain favorit saya itu Frenkie de Jong karena dia bermain bagus. Kemampuan passing yang bagus, dribbling yang juga bagus. Dia salah satu pemain terbaik di dunia," ujar Ezra.
Kemampuan lengkap yang dimiliki membuat Frenkie de Jong mampu menjalankan berbagai tugas. Selain posisi nomor enam, juga bisa diplot mengisi nomor delapan, bahkan sepuluh.
Baca Juga Berita Piala Dunia 2022 Lainnya
Pemain Qatar di Piala Dunia 2022 Ternyata Pernah Nyaris Dipermalukan Timnas Indonesia
Piala Dunia 2022: 2 Tim Big Six Pernah Rasakan Ketajaman Enner Valencia di Liga Inggris
Piala Dunia 2022: Borong 2 Gol, Enner Valencia Jadi Man of The Match Laga Qatar vs Ekuador