- PSS Sleman menggelar latihan bersama setelah sempat meliburkan pemain selama sepekan.
- Para pemain PSS Sleman tampak sangat antusias bisa kembali berlatih bersama.
- PSS Sleman juga siap menghadapi Liga 1 2022-2023 yang diproyeksikan bergulir kembali awal Desember 2022.
SKOR.id – Gelandang PSS Sleman, Kim Kurniawan, mengungkapkan kesiapan rekan-rekannya menghadapi lanjutan kompetisi Liga 1 2022-2023 usai kembali berlatih.
Sebelumnya, para pemain PSS Sleman mendapat jatah libur selama kurang lebih sepekan, di tengah terhentinya Liga 1 2022-2023 akibat Tragedi Kanjuruhan.
Tim asuhan Seto Nurdiyantoro menggelar latihan bersama di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Jumat (18/11/2022) setelah berlatih di pusat kebugaran pada Kamis.
Kim Kurniawan mengatakan, kondisi skuad Elang Jawa masih cukup kondusif. Rekan-rekannya tampak antusias melahap materi latihan setelah libur selama sepekan.
“Latihan hari ini sangat bagus untuk menjaga sentuhan bola serta kebugaran kami setelah beberapa hari libur,” kata Kim Kurniawan.
“Sesi latihan hari ini juga seru karena sudah dirindukan teman-teman lantaran sudah beberapa hari tidak berlatih bersama,” dia menambahkan.
Kim mengatakan, Laskar Sembada sudah merasa siap untuk menghadapi lanjutan Liga 1 2022-2023 yang diproyeksikan kembali bergulir pada awal Desember 2022.
Informasi tersebut diakui pemain kelahiran Jerman ini sebagai kabar positif karena sebagian besar orang yang bergelut di dunia sepak bola sudah tak sabar untuk kembali berkompetisi
“Tentu hal ini menjadi kabar positif, baik itu untuk semua pemain maupun orang-orang yang hidup di dalamnya. Mereka pasti berharap kompetisi segera digulirkan,” kata Kim.
“Mudah-mudahan hal ini bisa segera terjadi. Saat ini, saya rasa PSS dalam kondisi siap. Semua pemain dalam kondisi bugar serta terus berlatih. Tidak masalah kapan liga dimulai, PSS sudah siap,” lanjutnya.
Baca Juga Berita PSS Sleman Lainnya:
PSS Sleman Dibobol Dua Kali Tim Liga 3, tapi Ada Progres Positif
Andywardhana Putra Resmi Mundur dari Direktur Utama PSS Sleman