- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memastikan Sandy Walsh dan Jordi Amat masuk skuad timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022.
- Setelah melakukan sumpah WNI, Sandy Walsh dan Jordi Amat juga sudah memiliki KTP.
- PSSI akan segera mengurus dokumen perpindahan federasi Sandy Walsh dan Jordi Amat, dari federasi sepak bola Belanda dan Spanyol ke PSSI.
SKOR.id - Dua pemain naturalisasi timnas Indonesia, Sandy Walsh dan Jordi Amat, masuk dalam skuad Garuda untuk Piala AFF 2022.
Hal itu diungkapkan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, setelah mendampingi Sandy Walsh dan Jordi Amat melakukan sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Kamis (17/11/2022).
Menurut Mochamad Iriawan, nama Sandy Walsh dan Jordi Amat sudah dimasukkan pelatih Shin Tae-yong ke dalam daftar pemain yang akan diregistrasi ke Piala AFF 2022.
"Insya Allah, kalau ke dalam daftar pemain timnas sudah dimasukkan. Nanti akan main kan harus ada izin. Tapi, kalau namanya sudah dimasukkan oleh Shin Tae-yong," kata Mochamad Iriawan.
Mengingat batas akhir pendaftaran pemain tahap awal untuk Piala AFF 2022 akan ditutup pada 20 November mendatang, PSSI harus bergerak cepat.
Meskipun Sandy Walsh dan Jordi Amat sudah resmi menjadi WNI, tetap perlu mengurus kepindahan dokumen mereka dari federasi lama ke PSSI.
Sandy Walsh, yang pernah bermain untuk timnas U-20 Belanda, berada di bawah naungan KNVB.
Sedangkan Jordi Amat, yang pernah tampil bersama timnas U-21 Spanyol, dipayungi RFEF.
View this post on Instagram
Lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu berharap proses perpindahan federasi yang menaungi Sandy Walsh dan Jordi Amat bisa berjalan lancar.
Namun, langkah pertama yang dilakukan PSSI setelah pengambilan sumpah WNI di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, yakni pergi ke Disdukcapil setempat untuk mengurus Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
"Kami berharap demikian. Kalau KTP, KK, dan paspor bisa selesai cepat, akan langsung kita lampirkan ke federasi dan diteruskan ke FIFA, nanti diproses secara formal," ucap Iriawan.
"Tapi, informalnya, saya segera informasikan ke teman-teman di FIFA," lanjutnya.
Sementara itu, Sandy Walsh dan Jordi Amat kini sudah memiliki KTP. Keduanya tercatat sebagai penduduk DKI Jakarta.
Mereka dengan bangga memamerkan KTP masing-masing dalam video yang diunggah di akun Instagram resmi PSSI.
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Resmi WNI, Sandy Walsh Ungkap Perasaan dan Bicara soal Timnas Indonesia
Jordi Amat dan Sandy Walsh Resmi Jadi WNI dan Siap Bela Timnas Indonesia
Menuju Piala AFF 2022, Timnas Indonesia Berpeluang TC Pakai Fasilitas Bali United